Mikel Arteta Puji Dundalk Jelang Laga dengan Arsenal

Mikel Arteta / Arsenal
Mikel Arteta / Arsenal / Chris Hofer/Getty Images
facebooktwitterreddit

Arsenal akan berhadapan dengan Dundalk dalam pertandingan kedua fase grup Liga Europa 2020/21. Pertandingan di Emirates Stadium pada Jumat (30/10) dini hari WIB menjadi laga yang penting bagi tim tuan rumah. The Gunners sedang berusaha untuk kembali membangun momentum setelah mendapatkan kekalahan pada laga sebelumnya.

Kekalahan 0-1 yang diperoleh dari Leicester City memperlihatkan kekurangan yang dimiliki skuad Arsenal saat ini. Pierre-Emeric Aubameyang dan rekan-rekannya beberapa kali mendapatkan sorotan terkait kondisi di lini depan. Tim London Utara itu mengalami kesulitan untuk mencetak gol ketika menghadapi lawan yang bermain dengan garis pertahanan rendah.

Dundalk berpeluang menggunakan taktik serupa yang digunakan oleh Leicester. Manajer Arsenal, Mikel Arteta, memberikan pujian terhadap lawan yang akan dihadapinya. Arteta menyebut tim yang berasal dari Irlandia itu memiliki kekompakan dan dapat bermain dengan kedisiplinan yang tinggi.

“Kami mendapatkan informasi positif dari staff kami yang berasal dari Irlandia. Saya rasa Dundalk memiliki pelatih yang mampu membangun kekompakan tinggi di dalam tim. Kekompakan itu terlihat jelas ketika mereka bertanding, ditunjukkan oleh seluruh pemain yang tampil. Mereka juga akan datang dengan semangat tinggi,” ucap Mikel Arteta dalam konferensi pers yang dikutip dari situs resmi Arsenal.

Arteta menegaskan timnya akan menghadapi kesulitan ketika menghadapi Dundalk. Sang manajer menganggap lawan yang akan dihadapi timnya akan berjuang keras dengan semangat tinggi sepanjang berlangsungnya pertandingan, faktor yang harus diwaspadai oleh tim tuan rumah.

Untuk menyaksikan semua video perjalanan Egy Maulana Vikri di Polandia, silahkan kunjungi situs Rakuten Sports.