Mikel Arteta Puji Performa Tim Lapis Kedua Arsenal Setelah Menang vs Bodo/Glimt
Oleh Dananjaya WP
Arsenal meraih kemenangan krusial dalam lanjutan fase grup Liga Europa. Laga kontra Bodo/Glimt di Emirates Stadium pada Jumat (7/10) dini hari WIB dimenangkan dengan skor 3-0. Tuan rumah mendapatkan tiga gol tersebut dari Eddie Nketiah, Rob Holding, dan Fabio Vieira.
Tim tuan rumah melakukan rotasi yang signifikan pada pertandingan ini. Granit Xhaka Gabriel Magalhaes, dan Gabriel Martinelli menjadi tiga pemain yang tampil pada pertandingan sebelumnya dan kembali diturunkan sejak awal laga ini. Pemain-pemain kunci seperti Gabriel Jesus, Martin Odegaard, dan Bukayo Saka baru masuk pada babak kedua.
Mikel Arteta selaku manajer Arsenal memberikan sorotan terhadap performa dari pemain-pemain lapis kedua yang diturunkannya. Arsenal merasa puas setelah pemain-pemain yang jarang tampil menunjukkan performa yang memuaskan dan meraih kemenangan.
“Saya sangat senang. Kali ini kami menghadapi tipe lawan yang berbeda, lawan yang memberi kesulitan, saya sudah pernah mengatakan itu dan saya rasa ini terlihat jelas. Kami melakukan banyak pergantian pemain, sepertinya delapan pemain. Saya senang dapat meraih kemenangan, mencetak tiga gol, dan tidak kebobolan.”
“Secara keseluruhan dapat terlihat dalam beberapa momen hubungan para pemain, momen pergerakan – ini membutuhkan waktu agar dapat memperlihatkan performa maksimal di dalam lapangan. Memang terdapat beberapa momen ketika ada kekurangan dalam aspek tersebut,” ucap Mikel Arteta dalam konferensi pers pasca pertandingan.
Arsenal akan berhadapan dengan Liverpool dalam lanjutan kompetisi Liga Inggris. pertandingan ini akan diadakan di Emirates Stadium pada Minggu (9/10). Laga ini dapat menjadi momen penting dalam perebutan posisi puncak klasemen sementara.