Mikel Arteta Rawan Dipecat jika Tak Mampu Tingkatkan Performa Arsenal

Mikel Arteta
Mikel Arteta / Shaun Botterill/Getty Images
facebooktwitterreddit

Mantan pemain Arsenal, Mikel Silvestre, mewanti-wanti Mikel Arteta agar bisa membawa Arsenal mencapai target mereka pada musim ini. Menurutnya, jika hal itu tidak terjadi, pemecatan tidak akan terelakkan.

Masalahnya The Gunners membuka musim ini dengan hasil tidak memuaskan yakni kalah dari tim promosi Brentford 0-2. Kekalahan tersebut semakin membuat eks asisten Pep Guardiola tersebut berada dalam tekanan.

Pasalnya pada laga tersebut lini pertahanan Arsenal terlihat tak memiliki perkembangan berarti dari musim lalu. Padahal, mereka pada jendela transfer musim panas ini merekrut bek Brighton, Ben White dengan mahar mencapai 50 juta pounds.

“Mereka memiliki pekerjaan yang cukup berat yakni mengembangkan skuad dari musim lalu dan memagkas jarak dengan para pesaing. Namun kekalahan itu semakin membuat Mikel Arteta berada dalam tekanan dan tampaknya sulit untuk bisa menembus enam besar,” jelas Silvestre seperti dikutip dari Express.

“Berada di enam besar adalah tujuan utama mereka tahun ini, dan saya rasa hal tersebut harus bisa diwujudkan. Sementara itu Ben cukup kesulitan di laga perdana, namun bergabung dengan Arsenal adalah langkah besar untuknya. Saya yakin dia bisa memberikan kualitasnya untuk tim di lini belakang,” tambahnya.