Mikel Arteta Sebut Nicolas Pepe Buat Arsenal Kecewa Setelah Dapat Kartu Merah Kontra Leeds United
Oleh Dananjaya WP
Arsenal harus puas dengan hasil imbang dalam laga kontra Leeds United dalam lanjutan Liga Inggris 2020/21. Pertandingan di Elland Road pada Minggu (22/11) berakhir tanpa gol. Tim tamu dapat memandang faktor keberuntungan setelah pulang dari pertandingan tersebut dengan membawa satu poin.
Kesulitan The Gunners di lini depan kembali terlihat jelas pada pertandingan ini. Pertahanan Leeds tidak dapat ditembus oleh para pemain Arsenal sepanjang laga. Permasalahan meningkat pada awal babak kedua. Nicolas Pepe mendapat kartu merah setelah menanduk Ezgjan Alioski pada menit ke-51.
Manajer Arsenal, Mikel Arteta, menyebut tindakan yang dilakukan oleh Nicolas Pepe tidak dapat diterima. Arteta kecewa terhadap pemain yang berposisi sebagai penyerang sayap tersebut. Manajer asal Spanyol itu menganggap hasil seri harus diterima timnya akibat menjalani sisa laga dengan sepuluh pemain.
“Mengingat kami kehilangan Nicolas Pepe pada awal babak kedua, kami harus menerima satu poin. Saya tidak senang dengan hasil seri tetapi keadaan ini menyulitkan. Tindakan yang dilakukannya sama sekali tidak dapat diterima,” ucap Mikel Arteta dalam wawancara kepada Sky Sports.
Tayangan ulang menunjukkan Alioski sudah beberapa kali melakukan provokasi terhadap lawannya. Namun pada akhirnya keberadaan VAR membuat Pepe tidak dapat menghindari sanksi dari Anthony Taylor yang mendapatkan informasi dari wasit di dalam ruangan yang memantau kejadian tersebut.