Mikel Arteta Segera Tentukan Masa Depan William Saliba di Arsenal
Oleh Amanda Amelia
Inkonsistensi masih jadi permasalahan utama yang dihadapi Arsenal pada musim 2020/21, kini mereka menempati posisi 15 klasemen sementara Liga Inggris dan sudah menelan enam kekalahan di kompetisi domestik.
Bukan hanya klub yang tidak dinaungi keberuntungan, salah satu pemain mereka, William Saliba nampaknya juga mengalami hal yang sama, pemain berposisi bek tengah itu tidak menjadi pilihan utama Mikel Arteta dan sama sekali belum diturunkan musim ini, terakhir dirinya malah ambil bagian dalam skuad junior The Gunners.
Hal tersebut membuat sang pemain dikabarkan frustrasi dan ingin hengkang di bursa transfer Januari. Peluang tersebut nampaknya memang cukup terbuka karena Mikel Arteta mengonfirmasi bahwa pihak klub akan segera mengambil keputusan terkait masa depan Saliba.
"Saat ada ruang dan kesempatan, kami merasa yakin bahwa William Saliba sudah siap masuk ke dalam skuad utama Arsenal. Sejujurnya, dia sudah memperlihatkan perkembangan performa dalam beberapa bulan terakhir, namun saat ini situasinya sulit," ujar Arteta seperti dilansir Football London.
"Seperti apa yang sudah disampaikan sebelumnya, kami sudah mempersiapkan jalur khusus untuk Saliba, namun dia juga menghadapi beberapa permasalahan, entah itu masalah pribadi atau bukan. Saat ini kami tengah mendiskusikan (masa depan Saliba). Hal terbaik harus segera diputuskan," tambahnya.
William Saliba menjadi salah satu pembelian Arsenal di musim panas 2019, kala itu dia didatangkan dari Saint Ettiene dengan harga 27 juta poundstering namun kemudian menjalani masa peminjaman di Geoffroy Stadium.
The Gunners berpotensi melepas beberapa pemain di bulan Januari mendatang, selain Saliba, nama-nama lain seperti Shkodran Mustafi, Sokratis dan Mesut Ozil juga dikabarkan bakal segera mengadu nasib dengan tim lain.
Untuk menyaksikan semua video perjalanan Egy Maulana Vikri di Polandia, silahkan kunjungi situs Rakuten Sports.