Minim Kesempatan Bermain, Aymeric Laporte Buka Peluang Hengkang dari Manchester City
Oleh Amanda Amelia
Manchester City menjadi salah satu tim yang mampu tampil konsisten di musim 2020/21, walau sempat beberapa kali kehilangan poin di awal kompetisi, mereka sukses mengakhiri musim dengan gelar Liga Inggris. Bukan hanya itu, The Citizens juga akan berusaha memenangkan trofi Liga Champions saat bertemu Chelsea di partai final.
Sayang, keberuntungan nampaknya tidak memayungi salah satu pemain mereka, Aymeric Laporte, pemain asal Spanyol itu tak menjadi pilihan utama Pep Guardiola dan lebih banyak menempati bangku cadangan, bahkan musim ini dirinya juga hanya tampil 16 kali di kompetisi Liga Inggris.
Situasi ini tentu membuat sang pemain mulai dikaitkan dengan pintu keluar klub, Laporte pun sama sekali tak menutup kemungkinan tersebut.
"Ini (minimnya kesempatan bermain) menjadi sebuah tantangan tersendiri, sebelumnya saya tidak pernah bermain dalam sedikit pertandingan. Situasi ini merupakan hal yang berbeda dan sulit untuk diterima," ujar Laporte seperti dilansir Goal.
"Setiap hari saya berlatih secara normal dan tetap menjaga ritme. Ketika dipercaya untuk bermain, saya berusaha untuk terus menampilkan performa terbaik. Secara pribadi, saya cukup puas dengan apa yang saya lakukan di sepanjang musim ini," lanjutnya.
"Saat bermain, saya menampilkan performa yang bagus. Ya, tentu Anda akan selalu bisa meningkatkan performa, tetapi saya sudah merasa puas dengan apa yang telah diraih. Semoga saya bisa tampil baik di Piala Eropa dan mari kita lihat apa yang akan terjadi nanti," urainya.
Aymeric Laporte berpeluang diturunkan Pep Guardiola saat Manchester City bertemu sesama tim asal Inggris, Chelsea di Estadio do Dragao, Minggu (30/5) dini hari WIB.