Mourinho Tutup Peluang Lepas Tammy Abraham ke Arsenal atau Manchester United

Tammy Abraham & Jose Mourinho
Tammy Abraham & Jose Mourinho / Insidefoto/GettyImages
facebooktwitterreddit

AS Roma menjadi salah satu klub yang mampu tampil cukup baik di musim 2021/22, walau gagal mewujudkan target untuk finis di zona empat besar, I Giallorossi akhirnya mengakhiri musim di posisi enam sekaligus menjuarai Liga Konferensi Europa.

Selain taktik dan strategi tepat yang digunakan Jose Mourinho, performa para pemain nampaknya juga patut mendapatkan apresiasi lebih, salah satu nama yang menjadi kunci kesuksesan Roma musim lalu adalah Tammy Abraham.

Musim perdana striker asal Inggris itu berjalan mulus, Abraham tak kesulitan untuk beradaptasii dan sukses mengoleksi 26 gol dari 52 pertadingan.

Hal ini pun membuat Abraham mulai dilirik sejumlah klub rival, kabar terakhir menyebutkan bahwa dia masuk dalam rencana belanja Manchester United dan Arsenal.

Enggan kehilangan salah satu pemain bintangnya, kini menurut laporan terbaru dari Mirror, Jose Mourinho sudah menegaskan bahwa Roma sama sekali tak memiliki rencana untuk melepas sang pemain, terlebih di musim panas 2022.

Walau Mourinho sudah menegaskan bahwa Abraham akan bertahan, hal tersebut tak lantas membuat rumor kepindahannya mereda, apalagi Chelsea memiliki opsi pembelian kembali sebesar 80 juta euro di tahun 2023 mendatang.

Meski menutup pintu keluar untuk Tammy Abraham, Roma diprediksi akan tetap melepas beberapa nama di musim panas 2022, kabar terakhir menyebutkan bahwa Henrikh Mkhitaryan dan Nicolo Zaniolo bakal segera angkat kaki dari Stadio Olimpico.