MU Jumpa PSG dan Leipzig, Solskjaer Tak Sabar Nantikan Persaingan di Grup H Liga Champions

Ole Gunnar Solskjaer
Ole Gunnar Solskjaer / DeFodi Images/Getty Images
facebooktwitterreddit

Manchester United bakal menghadapi tugas berat di ajang Liga Champions. Hasil undian memasukkan United ke dalam satu grup bersama Paris Saint-Germain (PSG), RB Leipzig, dan Istanbul Basaksehir di Grup H. Berada di grup neraka, Ole Gunnar Solskjaer mengaku timnya siap menghadapi tantangan.

Seperti diketahui PSG merupakan tim yang sukses melaju ke babak final Liga Champions musim lalu. Namun, klub kaya raya asal Prancis tersebut gagal merebut gelar juara usai takluk dari Bayern Munchen dengan skor tipis 0-1.

Sementara itu RB Leipzig juga tak bisa dipandang sebelah mata sebab di ajang yang sama musim lalu, mereka sukses melaju hingga babak semifinal. Secara hitung-hitungan di atas kertas, memang hanya Istanbul Basaksehir yang tidak diprediksi lolos dari fase grup.

“Ya, Leipzig merupakan semifinalis, dan PSG adalah finalis musim lalu. Tentu saja Anda tahu bahwa Anda berhadapan dengan tim yang luar biasa. Hal itu akan jadi tantangan untuk kami, dan menunjukkan sudah sejauh mana kami melangkah,” jelas Solskjaer seperti dikutip dari Goal.

“Kami selalu ingin berada di Liga Champions. Kami dikenal sebagai tim yang selalu bermain bagus melawan tim-tim besar. Maka dari itu kami tak sabar untuk melakukannya,” tambahnya.