Ousmane Dembele Akui Ringkih kala Datang ke Barcelona
Oleh Arief Hadi Purwono
Ousmane Dembele tidak menampik jika dirinya menjalani musim yang sulit di awal-awal bersama Barcelona. Namun musim ini dirinya percaya diri bisa kembali mempersembahkan yang terbaik untuk klub mengingat kondisinya saat ini sudah lebih baik ketimbang musim-musim sebelumnya.
Dembele didatangkan oleh Barcelona pada 2017 silam dari Borussia Dortmund. Harga yang ditebus oleh Barca juga tidak sedikit, yakni mencapai 105 juta euro. Ekspektasi besar jelas disematkan pada pundak pemain asal Prancis tersebut.
Tercatat hanya pada musim kedua Dembele sukses mengepak lebih dari 40 penampilan untuk tim di seluruh kompetisi. Pada musim perdana ia hanya bermain 23 kali, musim ketiga malah ia hanya tampil di sembilan pertandingan saja akibat cedera hamstring yang dideritanya. Sementara musim ini ia sudah mengepak 26 penampilan di semua kompetisi.
“Saya banyak berubah. Apa yang paling signifikan? Saya pikir secara fisik. Ketika saya pertama kali tiba di Barca, saya sangat ringkih. Saya melewati tahun ke tahun dan saya mengalami perkembangan. Saya pikir adalah hal normal jika saya mengalami sebuah perubahan,” jelas Dembele seperti dikutip dari Goal.
“Saya sekarang jauh lebih nyaman, saya merasa lebih baik di Barcelona begitu juga dalam kehidupan pribadi. Meskipun saya menjalani tiga tahun pertama dengan berbagai masalah fisik, hal tersebut mengubah saya dan mungkin memang seperti itu jalannya. Anda harus menghadapinya dengan senyuman,” lanjutnya.