Ousmane Dembele Ingin Tampil Lebih dengan Kylian Mbappe

Ambisi Ousmane Dembele dengan Kylian Mbappe
Ambisi Ousmane Dembele dengan Kylian Mbappe / John Berry/GettyImages
facebooktwitterreddit

Timnas Prancis menjadi salah satu peserta yang diunggulkan pada Piala Dunia 2022 di Qatar. Prancis datang sebagai juara bertahan dalam kompetisi yang akan diadakan pada November hingga Desember tersebut. Namun Didier Deschamps tidak lepas dari tantangan yang terjadi di dalam maupun luar lapangan.

Seleksi skuad yang dilakukan oleh Deschamps selalu mendapatkan sorotan tinggi. Tetapi kekuatan yang dimiliki oleh Prancis jelang turnamen ini tidak dapat dianggap remeh. Lini depan, terutama sisi sayap, menjadi bagian yang diandalkan oleh Prancis untuk memberikan bantuan kepada Karim Benzema atau Olivier Giroud.

Dua pemain yang mendapatkan sorotan adalah Ousmane Dembele (FC Barcelona) dan Kylian Mbappe (PSG). Dembele mengakui memiliki keinginan untuk tampil dalam lebih banyak pertandingan dengan rekan senegaranya itu.

“Saya ingin tampil dalam lebih banyak pertandingan dengannya (Kylian Mbappe). Di dalam lapangan kami memiliki hubungan yang baik, kami mengetahui kualitas satu sama lain. Kami bermain bersama dalam empat hingga lima laga dan hasilya cukup memuaskan.”

“Saya ingat pertandingan dengan Inggris atau Italia sebelum Piala Dunia. Saya ingin terus bekerja keras, agar dapat masuk ke susunan pemain inti,” ucap Ousmane Dembele dalam wawancara kepada RMC Sport.

Ousmane Dembele dan Kylian Mbappe menjadi salah dua pemain yang dipanggil Didier Deschamps. Skuad Timnas Prancis akan menjalani rangkaian pertandingan UEFA Nations League kontra Austria dan Denmark. Dua pertandingan itu menjadi rangkaian laga terakhir bagi Prancis sebelum mengikuti Piala Dunia 2022.