Paris Saint-Germain vs Brest: Jadwal Laga, Info Skuad dan Live Streaming - Ligue 1 2021/22
Oleh Kemas Trimukti
Dalam laga lanjutan Ligue 1 2021/22, Paris Saint-Germain yang hanya catatkan satu kemenangan dari lima laga terakhirnya, pastinya punya ambisi untuk kembali membangun momentumnya saat hadapi Brest di hari Minggu (16/1) dini hari WIB.
Sebelum laga itu dimulai, berikut adalah beberapa info penting yang patut Anda ketahui.
1. Lokasi dan Waktu Pertandingan
Stadion: Parc des Princes
Hari/Tanggal: Minggu, 16 Januari 2022
Waktu: 03.00 WIB
2. Panduan Cara Menonton
Siaran langsung dari pertandingan ini bisa Anda saksikan melalui saluran BeIN Sports 1.
3. Info Skuad: Paris Saint-Germain
Kiper: Keylor Navas, Sergio Rico.
Bek: Presnel Kimpembe, Nuno Mendes, Teddy Alloh, Colin Dagba, Layvin Kurzawa, Thilo Kehrer, Marquinhos, Rafinha, Sergio Ramos.
Gelandang: Leandro Paredes, Danilo Pereira, Idrissa Gueye, Dina Ebimbe, Xavi Simons, Bandiougou Fadiga, Ander Herrera, Marco Verratti.
Penyerang: Kylian Mbappe, Mauro Icardi.
Cedera / Diragukan / Absen: Angel Di Maria, Gianluigi Donnarumma, Neymar, Julian Draxler, Georginio Winjaldum, Lionel Messi, Abdou Diallo, Achraf Hakimi, Juan Bernat.
4. Info Skuad: Brest
Kiper: Gautier Larsonneur, Gregoire Coudert, Marco Bizot
Bek: Jean-Kevin Duverne, Lilian Brassier, Brendan Chardonnet, Denys Bain, Ronael Pierre-Gabriel, Jere Uronen, Christophe Herelle
Gelandang: Haris Belkebla, Romain Philippoteaux, Romain Faivre, Julien Faussurier, Hugo Magnetti, Hiang'a Mbock, Paul Lasne.
Penyerang: Franck Honorat, Irvin Cardona, Steve Mounie, Rafiki Said, Jeremy Le Douaron
Cedera: Sebastien Cibois.
5. Sekilas Info
Jelang laga kontra Brest, kondisi skuad dari Paris Saint-Germain memang terbilang tidak utuh. Sebab, pemain andalan seperti Lionel Messi, Neymar Jr, Gianluigi Donnarumma, Angel Di Maria dan Achraf Hakimi (Piala Afrika 2021) harus absen.
Meski Mauricio Pochettino banyak kehilangan pemain intinya, Les Parisiens di atas kertas tetap diunggulkan, terlebih melihat performa Brest yang gagal rasakan kemenangan dalam tiga laga terakhir kompetisi Ligue 1, jadi alasan PSG berpeluang untuk meneruskan tren negatifnya.
6. Lima Laga Terakhir
Paris Saint-Germain:
Olympique Lyon 1-1 Paris Saint-Germain
Vannes 0-4 Paris Saint-Germain (Coupe de France)
Lorient 1-1 Paris Saint-Germain
SC Feignies 0-3 Paris Saint-Germain (Coupe de France)
Paris Saint-Germain 2-0 AS Monaco
Brest:
Brest 0-3 Nice
Brest 3-0 Bordeaux (Coupe de France)
Troyes 1-1 Brest
Dinan Lehon 0-0* Brest - Adu penalti 12-13 (Coupe de France)
Brest 0-4 Montpellier