8 Pemain yang Menolak untuk Tampil di Piala Afrika 2021
Oleh Randy Siswanto
Turnamen Africa Cup of Nations (AFCON) atau Piala Afrika 2021 digelar pada awal tahun ini. Ini adalah turnamen yang mempertemukan negara-negara di Afrika.
Ada beberapa pemain yang menolak untuk bermain di turnamen ini. Berikut adalah delapan pemain yang menolak untuk tampil di Piala Afrika 2021.
8. Seko Fofana - Pantai Gading
Seko Fofana adalah pemain asal Pantai Gading yang saat ini bermain untuk klub Ligue 1, Lens. Ia adalah pemain yang berposisi sebagai gelandang, dan merupakan komponen kunci timnya di klub tersebut.
Gelandang ini menolak untuk bermain bersama tim nasionalnya di Piala Afrika 2021 karena ia ingin berfokus dengan klubnya. Ini merupakan hal yang tidak mengherankan, karena ia adalah pemain kunci di Lens. Meski berposisi sebagai gelandang tengah, Fofana telah mencetak lima gol untuk timnya di Ligue 1 musim ini.
7. Cheick Doucoure - Mali
Sama seperti Seko Fofana, Cheick Doucoure juga merupakan pemain yang membela klub Ligue 1 Lens saat ini. Dan seperti rekan setimnya, ia tidak bermain di Piala Afrika 2021 karena ingin fokus membantu klubnya di kompetisi domestik.
Doucoure adalah pemain yang berposisi sebagai gelandang bertahan. Ia adalah pemain yang memiliki visi bermain yang bagus, dan telah memberikan tiga assist untuk rekan setimnya di Ligue 1 musim ini.
6. Abde Ezzalzouli - Maroko
Ia adalah pemain yang juga dikenal dengan panggilan Ez Abde. Saat ini Ez Abde tengah memperkuat tim Barcelona. Meski masih berusia 20 tahun, Ez Abde telah menunjukkan performa yang bagus bersama klubnya.
Ia telah bermain sebanyak 9 kali di kompetisi La Liga musim ini dan mencetak satu gol. Walaupun Abde menolak untuk tampil bersama Maroko kali ini, ia meyakinkan publik bahwa ia tetap akan memperkuat negara itu di masa depan, dan bukan Spanyol.
5. Mahdi Camara - Gambia
Mahdi Camara merupakan gelandang bertahan tangguh yang saat ini bermain untuk klub Ligue 1 Saint-Etienne. Ia memutuskan untuk tidak bergabung bersama tim nasional Gambia, karena ingin membantu klubnya keluar dari masa sulit.
Saat ini Saint-Etienne adalah klub yang berada di posisi paling bawah di klasemen sementara Ligue 1. Mereka hanya mampu meraih 12 poin dari 19 pertandingan, dan Camara ingin membantu timnya berusaha keluar dari zona degradasi.
4. Zaydou Youssouf - Komoro
Sama seperti Mahdi Camara, Zaydou Youssouf saat ini bermain untuk klub Ligue 1, Saint-Etienne. Ia adalah pemain yang memperkuat tim junior Prancis. Namun ia juga bisa bermain untuk tim nasional Komoro.
Di Ligue 1 musim ini, Zaydou telah tampil sebanyak 15 kali untuk klubnya. Kehadirannya dibutuhkan Saint-Etienne untuk bisa keluar dari zona berbahaya secepatnya pada paruh kedua musim ini.
3. Joël Matip - Kamerun
Berbeda dengan pemain-pemain sebelumnya di daftar ini, Joel Matip memiliki alasan yang berbeda yang membuatnya menolak tampil bersama tim nasional.
Bek Liverpool ini mengatakan bahwa ia menolak untuk bermain bersama tim nasional karena memiliki pengalaman buruk dengan staf di Kamerun. Kini ia akan tetap bertahan di Liverpool dan membantu klub tersebut untuk bersaing di berbagai kompetisi berbeda saat ini.
2. Felix Afena-Gyan - Ghana
Gyan adalah pemain muda berbakat yang saat ini tengah bermain untuk klub Serie A, AS Roma. Masih berusia 18 tahun, pemain ini telah menunjukkan potensi besar untuk menjadi pemain bintang di masa depan.
Ia menolak untuk memperkuat tim nasional Ghana saat ini karena ingin fokus menunjukkan performanya bersama AS Roma yang dilatih oleh Jose Mourinho. Gyan telah tampil tujuh kali di kompetisi Serie A musim ini dan mampu mencetak dua gol.
1. Andy Delort - Aljazair
Delort merupakan pemain yang saat ini bermain untuk klub Ligue 1, Nice. Ia adalah sosok berusia 30 tahun yang berposisi sebagai penyerang utama di klubnya.
Ia mengungkapkan sebelumnya bahwa fokusnya saat ini adalah untuk bermain bagus bersama Nice, sehingga ia tak tampil di tim nasional Aljazair. Musim ini, Delort telah tampil sebanyak 17 kali bersama klubnya di Ligue 1 dan mampu mencetak tujuh gol.