15 Pemain yang Paling Sering Menjadi Nominasi Peraih Ballon d'Or

Trofi Ballon d'Or
Trofi Ballon d'Or / SOPA Images/GettyImages
facebooktwitterreddit

Penghargaan Ballon d'Or acapkali dijadikan sebuah pengakuan kepada dunia untuk pemain terbaik dunia. Dalam sedekade terakhir atau lebih dua megabintang, Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi kerap memenanginya.

Messi sudah enam kali memenanginya dan Ronaldo lima kali. Di antara mereka ada juga nama-nama seperti Luka Modric, Kaka, Fabio Cannavaro, Ronaldinho yang pernah memenanginya.

Akan tapi memang Ronaldo dan Messi dominan memenanginya, dengan hanya Modric hadir sebagai pemenang di antara mereka dalam sedekade terakhir.

Kendati demikian beberapa nama cukup sering masuk nominasi. Memenangi Ballon d'Or jadi pencapaian besar, tapi masuk ke dalam nominasinya saja sudah merupakan kehormatan. Berikut nama-nama pemain yang sering masuk ke dalam nominasi.


15. Zinedine Zidane (Delapan Nominasi)

FOOT-FRANCE-MAROC-ZIDANE
Zinedine Zidane / GEORGES GOBET/GettyImages

Zinedine Zidane sosok yang elegan dengan cara bermainnya dan merupakan maestro sepak bola Prancis. Eks pemain Juventus dan legenda Real Madrid memimpin Prancis juara Piala Dunia 1998.

Zidane yang saat ini menjadi pelatih masuk nominasi Ballon d'Or delapan kali dan memenanginya sekali, menjadikannya pemain ketiga yang memenanginya selain Raymon Kopa dan Michel Platini.


14. Iker Casillas (Delapan Nominasi)

Iker Casillas
Iker Casillas / Denis Doyle/GettyImages

Legenda Real Madrid lainnya. Sejarah Los Blancos tidak akan lupa berbicara mengenai Iker Casillas, Cristiano Ronaldo, Guti, Sergio Ramos, Raul Gonzalez, dan pemain legendaris lainnya.

Pada awal 2000-an Casillas dalam perdebatan untuk kiper terbaik dunia bersama Gianluigi Buffon. Casillas tak pernah memenangi Ballon d'Or, tetapi ia pernah terpilih dalam nominasi sebanyak delapan kali.


13. Didier Drogba (Delapan Nominasi)

FBL-FRA-AWARD
Didier Drogba / THOMAS SAMSON/GettyImages

Ikon sepak bola Pantai Gading dan legenda Chelsea. Pada eranya Didier Drogba target man ideal dengan penyelesaian akhir bagus.

Era keemasan Chelsea tak lepas dari perannya bersama dengan Michael Essien, John Terry, dan Frank Lampard. Drogba masuk nominasi Ballon d'Or sebanyak delapan kali dan salah satu striker ikonik di Liga Inggris.


12. Wayne Rooney (Delapan Nominasi)

Manchester United's English Wayne Rooney
Manchester United's English Wayne Rooney / FABRICE COFFRINI/GettyImages

Ketika berbicara mengenai era keemasan Man United di era Sir Alex Ferguson maka itu tak lepas dari sosok Wayne Rooney, legenda klub dan juga timnas Inggris. Saat ini Rooney tengah menekuni karier kepelatihan.

Berada dalam persaingan dengan Ronaldo dan Messi menyulitkan Rooney untuk memenangi Ballon d'Or, tapi dia sudah dinominasikan selama delapan kali.


11. Samuel Eto'o (Sembilan Nominasi)

FBL-FIFA-BALLONDOR-GALA
Samuel Eto'o / OLIVIER MORIN/GettyImages

Satu-satunya pemain yang memenangi treble winners dua tahun beruntun, satu dengan Barcelona dan berikutnya bersama Inter Milan. Samuel Eto'o berposisi sebagai penyerang dan ikon sepak bola Kamerun.

Sayang, Eto'o tak pernah memenangi Ballon d'Or meski sudah sembilan kali masuk nominasi. Jose Mourinho menyesalinya karena performa apik Eto'o pada 2010 tak berbuah Ballon d'Or.


10. Thierry Henry (Sembilan Nominasi)

FBL-FIFA-BALLONDOR-AWARD
Thierry Henry / FABRICE COFFRINI/GettyImages

Salah satu pemain ikonik dari Liga Inggris dan legenda Arsenal. Thierry Henry bukan sekedar penyerang, tapi juga pemain ofensif yang jenius kala memainkan bola dengan penyelesaian akhir bagus dan juga visi bermain bagus.

Pria yang kini menjadi pandit sepak bola tak pernah memenangi Ballon d'Or, tapi Eropa telah mengakui kuaitasnya dan ia sudah masuk nominasi sembilan kali.


9. Neymar (Sembilan Nominasi)

Neymar Jr
Neymar / Philipp Schmidli/GettyImages

Pemain yang dahulu digadang-gadang sebagai calon pemain terbaik dunia yang bersaing dengan Ronaldo dan Messi. Alih-alih melakukannya, Neymar lebih banyak cedera dan tidak konsisten bermain.

Saat ini eks pemain Barcelona bermain di PSG pada usia 29 tahun, masih berusaha memberikan titel Liga Champions untuk PSG. Neymar belum pernah memenangi Ballon d'Or tapi masuk nominasi sembilan kali.


8. Karim Benzema (10 Nominasi)

Karim Benzema
Karim Benzema / Angel Martinez/GettyImages

Sudah 12 tahun membela Real Madrid sampai kini di usia 33 tahun. Karim Benzema legenda klub dengan raihan tiga titel LaLiga dan empat trofi Liga Champions. Benzema striker dengan kemampuan membuka peluang. Dia belum memenangi Ballon d'Or tapi sudah masuk nominasi 10 kali.


7. Gianluigi Buffon (11 Nominasi)

FBL-FRA-BALLONDOR-GALA
Gianluigi Buffon / FRANCK FIFE/GettyImages

Tidak sah apabila legenda Juventus dan juga sepak bola Italia ini tak masuk dalam daftar nominasi Ballon d'Or. Gianluigi Buffon (43 tahun) masuk nominasi 11 kali dan saat ini masih aktif bersama Parma.


6. Zlatan Ibrahimovic (11 Nominasi)

FBL-FIFA-BALLONDOR
Zlatan Ibrahimovic / OLIVIER MORIN/GettyImages

Masih aktif bermain dengan AC Milan di usia 40 tahun. Mengingat posisinya sebagai outfield player (penyerang), fakta Ibrahimovic masih bermain di liga top Eropa layak diapresiasi.

Legenda sepak bola Swedia sudah meraih sukses memenangi trofi dengan klub-klub yang pernah dibelanya dari Juventus, Inter Milan, Barcelona, Milan, PSG, Manchester United. Seperti nominasi lainnya, Ibra tidak beruntung ada dalam persaingan antara Ronaldo dan Messi. Dia masuk nominasi 11 kali.


5. Franz Beckenbauer (12 Nominasi)

FBL-FIFA-BALLONDOR
Franz Beckenbauer / OLIVIER MORIN/GettyImages

Nama yang satu ini tak perlu dipertanyakan lagi. Dengan julukan Der Kaiser yang sudah masuk nominasi 12 kali, bahkan memenanginya dua kali, serta titel Piala Dunia sebagai kapten dan manajer sudah menggambarkan jelas sosok Franz Beckenbauer yang juga legenda Bayern Munchen.


4. Johan Cruyff (12 Nominasi)

FBL-MEXICO-NETHERLANDS-CHIVAS-CRUYFF
Johan Cruyff / HECTOR GUERRERO/GettyImages

Dua kali memenangi Ballon d'Or (1973 dan 1974) serta terpilih sebagai nominasi 12 kali. Legenda Barcelona, Johan Cruyff menginovasi filosofi total football Belanda di Barcelona setelah diawali oleh Rinus Michels.

Sepanjang kariernya Cruyff membela Ajax Amsterdam dan Barcelona, serta Levante. Beliau juga pernah menjadi pelatih Ajax dan Barcelona.


3. Paolo Maldini (13 Nominasi)

FBL-FIFA-AWARDS
Paolo Maldini / ADRIAN DENNIS/GettyImages

Legenda hidup AC Milan yang kini menjadi direktur teknik di sana. Paolo Maldini tiga kali menjadi peringkat tiga dalam perebutan Ballon d'Or pada 1994 dan 2003, tapi bek serba bisa dan kapten Milan itu sudah masuk nominasi 13 kali. Mengingat posisi bermainnya, itu merupakan kehormatan.


2. Lionel Messi (15 Nominasi)

Lionel Messi
Lionel Messi / Kristy Sparow/GettyImages

Untuk dua posisi teratas sudah tak perlu diragukan lagi. Dua alien yang mendominasi sepak bola Eropa selama sedekade terakhir masuk dua besar. Pada urutan dua ini adalah megabintang Argentina Lionel Messi.

La Pulga meninggalkan Barcelona pada musim panas 2021 ke PSG setelah memenangi Ballon d'Or enam kali dan masuk nominasi 15 kali. Mengenai kualitas bermainnya ... fans sudah tahu bagaimana permainannya.


1. Cristiano Ronaldo (17 Nominasi)

FBL-ESP-LIGA-REALMADRID-SEVILLA
Cristiano Ronaldo / PIERRE-PHILIPPE MARCOU/GettyImages

Rival Messi dengan raihan lima Ballon d'Or dan masuk nominasi lebih banyak darinya sebanyak 17 kali. Cristiano Ronaldo bisa jadi menggenapinya setidaknya sampai 20 kali nominasi Ballon d'Or mengingat ia masih bermain kini di usia 36 tahun.

Ronaldo membela Manchester United di periode kedua. Sebelumnya ia bermain di Sporting Lisbon, Man United, Real Madrid, dan Juventus. Transformasi Ronaldo terjadi dari penyerang sayap menjadi penyerang tengah.