7 Pemain yang Selalu Mengalami Cedera

Ousmane Dembele saat mengalami cedera
Ousmane Dembele saat mengalami cedera / Etsuo Hara/Getty Images
facebooktwitterreddit

Cedera adalah salah satu momok yang sangat dihindari pemain. Meski sulit mencegahnya karena intensitas sepak bola yang cepat, cedera direspons dengan cara yang berbeda-beda dari pemain. Cedera adalah ujian mental.

Bagi pemain-pemain yang menyerah karena cedera kambuhan mereka bisa mengambil keputusan pensiun, sementara beberapa pemain berjuang untuk pulih dan kembali lebih kuat.

Kali ini 90min.com menjabarkan pemain-pemain yang tidak beruntung dengan cedera alias cukup sering cedera. Siapa saja?


1. Jack Wilshere

Jack Wilshere
Jack Wilshere / Bryn Lennon/Getty Images

Gelandang asal Inggris tidak cukup beruntung dengan cedera. Produk akademi Arsenal sering cedera bersama The Gunners dan juga bersama West Ham United hingga kontraknya diakhiri dengan klub berjuluk The Hammers itu.

Wilshere (28 tahun) kini berstatus free agent. Cedera itu menyulitkannya mengembangkan talenta dari pemain yang pernah dipuji karena 'keunikannya' dibanding gelandang asal Inggris lainnya.


2. Luke Shaw

Luke Shaw
Luke Shaw / Matthew Ashton - AMA/Getty Images

Dalam kondisi prima penampilan Luke Shaw pada posisi bek kiri cukup bagus: kuat kala bertahan dan cepat membantu serangan dengan kecepatan yang dimilikinya. Akan tapi sejak gabung Manchester United cedera kerap menghampirinya.

Sudah 11 kali pemain berusia 25 tahun cedera dan teranyar cedera hamstring membuatnya absen sebulan. Cedera itu kerap menghambat konsistensi bermainnya dengan MU.


3. Andy Carroll

Andy Carroll
Andy Carroll / Clive Rose/Getty Images

Bersinar dengan Newcastle United, kariernya menurun dengan Liverpool dan West Ham United, dan kini kembali membela Newcastle dari 2019. Meski begitu Andy Carroll juga salah satu pemain yang kariernya meredup karena cedera.

Kini berusia 31 tahun Carroll tak lagi jadi pilihan utama Newcastle. Kebanyakan cederanya datang ketika masih membela The Hammers.


4. Ousmane Dembele

Ousmane Dembele
Ousmane Dembele / Soccrates Images/Getty Images

Bisa disebut 'manusia kaca' di era modern setelah Arjen Robben. Direkrut mahal dari Borussia Dortmund, Ousmane Dembele (23 tahun) sering cedera bersama Barcelona hingga sulit melihatnya prima sepanjang musim.

Soal talenta Dembele tak perlu diragukan lagi, namun ia lebih akrab dengan ruang perawatan ketimbang lapangan pertandingan. Sejauh ini Dembele sudah sembilan kali cedera kala membela Barcelona.


5. Arjen Robben

Arjen Robben
Arjen Robben / Soccrates Images/Getty Images

Sempat pensiun pada 2019 setelah 10 tahun membela Bayern Munchen. Arjen Robben kemudian kembali bermain pada 2020 dan bermain di Belanda dengan Groningen pada usia 36 tahun. Kualitasnya tak perlu diragukan lagi.

Dalam kondisi terbaiknya di posisi kanan serangan dan kaki kidal yang kuat Robben sulit dihentikan, khususnya kala mencetak gol. Legenda Bayern sayangnya sudah tidak beruntung dengan cedera sejak bermain di Bayern.


6. Sergio Aguero

Sergio Aguero
Sergio Aguero / Pool/Getty Images

Legenda Manchester City adalah salah satu penyerang top Eropa dan juga di Liga Inggris. Sergio Aguero (32 tahun) penyerang yang sulit dihentikan dengan pergerakan lincah dan naluri golnya yang tinggi.

Kendati demikian cedera selalu menjadi momok bagi pemain asal Argentina tersebut. Dari cedera lutut, betis, otot, hingga betis pernah dirasakan mantan bomber Atletico Madrid tersebut.


7. Marco Reus

Marco Reus
Marco Reus / Boris Streubel/Getty Images

Pemain yang satu ini juga tidak beruntung dengan cedera. Saking seringnya cedera tidak disadari usia Marco Reus saat ini berumur 31 tahun. Reus sudah membela Borussia Dortmund sejak 2012 pasca pergi dari Borussia Monchengladbach.

Kapten Dortmund berposisi sebagai gelandang serang yang juga dapat diperankan sebagai false nine. Cedera-cedera yang dialami Reus juga sempat menghambat impiannya membela Timnas Jerman di ajang Piala Dunia.


Untuk menyaksikan semua perjalanan Egy Maulana Vikri di Polandia, silahkan kunjungi situs Rakuten Sports.