Piala Asia U23: Mengapa Ernando Ari Digantikan Adi Satryo Saat Melawan Yordania?

  • Ernando Ari digantikan Adi Satryo di menit ke-89 saat melawan Yordania.
  • Indonesia akhirnya menang 4-1 dan lolos ke perempat final.
Ernando Ari
Ernando Ari / Zhizhao Wu/GettyImages
facebooktwitterreddit

Timnas Indonesia sukses lolos ke perempat final Piala Asia U23 2024 usai mengalahkan Yordania dengan skor 4-1, Minggu (21/4). Dalam pertandingan tersebut, sang penjaga gawang, Ernando Ari bermain selama 89 menit sebelum akhirnya digantikan Adi Satryo.

Garuda Muda sukses memastikan satu tempat di perempat final Piala Asia U23 usai mengalahkan Yordania dengan skor 4-1. Gol-gol skuad asuhan Shin Tae-Yong dicetak Witan Sulaeman, Komang Teguh dan dua gol Marselino Ferdinan, sementara lawan hanya membalas lewat gol bunuh diri Justin Hubner.

Ada beberapa hal yang terjadi sepanjang laga berlangsung, termasuk di antaranya pergantian Ernando Ari dengan Adi Satryo di menit ke-89.


Mengapa Ernando Ari Digantikan Adi Satryo Saat Melawan Yordania?

Publik tentu dibuat khawatir dengan ditarik keluarnya Ernando, berbagai spekulasi pun muncul, termasuk di antaranya sang kiper yang diduga mengalami cedera, namun kabar ini langsung dibantah Nova Arianto selaku asisten pelatih timnas.

"Kondisi Ernando Ari baik-baik saja. Semua aman dan tidak ada cedera," ujar Nova seperti dilaporkan CNN Indonesia.

Kabar ini jelas menjadi hal positif bagi Indonesia, mengingat Ernando menjadi salah satu pemain kunci di dalam skuad, dia juga kerap melakukan penyelematan gemilang, termasuk menggagalkan penalti pemain Australia.

Setelah berhasil memastikan satu tempat di perempat final Piala Asia U23, tim nasional Indonesia akan bertemu Korea Selatan pada Jumat (26/4) dinihari WIB.


Baca Berita dan Rumor Transfer Seputar Timnas Indonesia Lainnya