Piala Asia U23: Mengapa Nathan Tjoe-A-On Tinggalkan Skuad Timnas Indonesia Lebih Cepat?
- Timnas Indonesia sukses lolos ke perempat final Piala Asia 2024 U23 usai kalahkan Yordania.
- Sayang, salah satu pemain andalan, Nathan Tjoe-A-On harus meninggalkan skuad Garuda lebih cepat.
Oleh Amanda Amelia
Usai mengantarkan timnas Indonesia lolos ke perempat final Piala Asia U23 2024, Nathan Tjoe-A-On harus meninggalkan skuad lebih cepat. Sang pemain wajib kembali ke klubnya, SC Heerenveen.
Setelah berhasil memastikan satu tempat di perempat final Piala Asia U23, tim nasional Indonesia hanya tinggal menunggu siapa lawan yang akan mereka hadapi, pasalnya pertandingan antara Jepang vs Korea Selatan baru akan berlangsung pada Senin (22/4).
Sayang, kekuatan timnas Indonesia akan sedikit berkurang karena salah satu pemain kunci, Nathan Tjoe-A-On dipastikan absen karena sudah lebih dulu meninggalkan tim lebih cepat.
Mengapa Nathan Tjoe-A-On Tinggalkan Skuad Timnas Indonesia Lebih Cepat?
Seperti dilaporkan Goal Indonesia, alasan di balik perginya Nathan dari skuad timnas Indonesia adalah karena sang pemain hanya diberikan waktu satu minggu saja untuk memperkuat Garuda di Piala Asia U23.
"Saya merasa sedih karena harus meninggalkan timnas, saya pun memiliki target tinggi untuk membawa Indonesia lolos ke Olimpiade Paris, itulah mimpi yang ingin saya wujudkan," ujar Nathan.
"Saya juga berharap bisa kembali bergabung dengan timnas di Qatar, saat ini PSSI dan saya tengah mencoba meminta izin agar saya bisa tetap berlaga di perempat final."