Prediksi Lineup AC Milan vs Benevento - Serie A 2020/21
Oleh Kemas Trimukti
Pekan-34, kompetisi Serie A 2020/21
Pertandingan: AC Milan vs Benevento
Stadion: San Siro
Waktu / Tanggal: 01:45 WIB, Minggu 2 Mei 2021
Panduan Cara Menonton: beIN Sports 2 / beIN Sports Connect / Vidio
AC Milan yang tengah terdampar dari empat besar, membuat klub asuhan Stefano Pioli berusaha kembali untuk meraih kemenangan di laga-laga sisa kompetisi Serie A 2020/21 guna bisa mengunci tiket Liga Champions.
Pada pekan-34 nanti, Rossoneri akan berusaha kembali membangun momentum kemenangannya dengan bertemu tim papan bawah, Benevento yang di atas kertas tidak diunggulkan lantaran kalah dari komposisi skuad dari Milan.
Sebelum laga itu dimulai, berikut adalah prediksi lineup yang akan diturunkan oleh Pioli.
1. Penjaga Gawang dan Lini Pertahanan
Pada sektor pertahanan, Stefano Pioli mungkin tak begitu melakukan banyak perubahan. Dirinya, diprediksi hanya menggantikan peran Fikayo Tomori dengan Alessio Romagnoli untuk duet bersama Simon Kjaer.
Sisi kiri dan kanan, tetap nama Theo Hernandez dan Davide Calabria yang terus dimainkan sebagai starter. Gianluigi Donnarumma pun, juga terus dijadikan sebagai penjaga gawang utama.
2. Gelandang
Pada laga nanti, Franck Kessie bersama Sandro Tonali berpeluang besar untuk menjalankan peran sebagai gelandang bertahan.
Di depan mereka, Hakan Calhanoglu akan mengisi tempatnya di gelandang serang dan ditemani Ante Rebic serta Alexis Saelemaekers sebagai sayap kiri maupun kanan.
3. Penyerang
Zlatan Ibrahimovic yang absen di tiga laga terakhir, kemungkinan akan kembali dimainkan oleh Stefano Pioli, setelah kondisinya disinyalir sudah lepas dari permasalahan cedera.