Prediksi Lineup AC Milan vs Sassuolo - Serie A 2020/21
Oleh Amanda Amelia
Serie A 2020/21 pekan ke-32
AC Milan vs Sassuolo
Rabu 21 April 2021
San Siro
23.30 WIB
beIN Sports 1
AC Milan akan berusaha untuk memetik poin penuh saat bertemu Sassuolo di pekan ke-32 Serie A, Rabu (21/4).
Masih belum bisa diperkuat Alessio Romagnoli, berikut adalah prediksi susunan pemain yang akan diturunkan Stefano Pioli dalam pertandingan nanti.
1. Kiper dan Lini Pertahanan
Sassuolo memang masih menempati posisi delapan klasemen sementara, namun hal tersebut tak lantas bisa membuat Milan memandang mereka dengan sebelah mata.
Tim tamu memiliki beberapa pemain yang berpotensi akan merepotkan, yakni Manuel Locatelli atau Domenico Berardi yang musim ini sudah mencetak 13 gol.
Di posisi penjaga gawang, Gianluigi Donnarumma masih akan diturunkan sejak awal, sementara posisi bek kanan dan kiri akan diisi Pierre Kalulu dan Theo Hernandez.
Absennya Alessio Romagnoli membuat Pioli akan memercayakan posisi bek tengah pada duet Fikayo Tomori dan Simon Kjaer.
2. Lini Tengah
Masih menggunakan formasi 4-2-3-1, Pioli akan tetap mengandalkan Franck Kessie dan Ismael Bennacer sebagai gelandang bertahan, sementara tiga posisi lain akan diisi Alexis Saelemaekers, Hakan Calhanoglu dan Ante Rebic.
Para pemain di atas diharapkan bisa tampil apik dan membantu Rossoneri mendapatkan poin penuh dalam pertandingan ini.
3. Lini Depan
Dalam konferensi pers jelang pertandingan, Pioli mengonfirmasi jika Zlatan Ibrahimovic diragukan tampil, hal tersebut membuat satu posisi di lini depan akan dipercayakan pada Rafael Leao.
Pemain asal Portugal tersebut diharapkan bisa mencetak gol dan memastikan poin penuh Rossoneri di akhir laga.