Prediksi Susunan Pemain Barcelona vs Manchester United - Liga Europa 2022/23

Barcelona akan jalani leg kedua babak play-off 16 besar Liga Europa
Barcelona akan jalani leg kedua babak play-off 16 besar Liga Europa / Robbie Jay Barratt - AMA/GettyImages
facebooktwitterreddit

Barcelona akan berusaha untuk tembus babak 16 besar Liga Europa 2022/23, setelah masih memiliki peluang besar dalam mewujudkannya usai pada leg pertama kontra Manchester United berakhir imbang dengan skor 2-2.

Berikut adalah prediksi susunan pemain yang akan diturunkan Xavi Hernandez dalam pertandingan nanti.



Prediksi Susunan Pemain Barcelona vs Manchester United (4-3-3)

Alejandro Balde, Andreas Christensen, Ansu Fati, Eric Garcia
FC Barcelona / Soccrates Images/GettyImages

Kiper: Marc-Andre ter Stegen - Memiliki catatan defensif yang baik di musim ini, jadi motivasinya untuk meredam serangan pemain Manchester United.

Bek Kanan: Jules Kounde - Akan kembali dijadikan Xavi Hernandez sebagai bek kanan, setelah kurang tampil impresif saat berada di sisi tengah pertahanan.

Bek Tengah: Ronald Araujo - Diharapkan bisa menjaga pergerakan dari Marcus Rashford.

Bek Tengah: Andreas Christensen - Sempat tergeserkan oleh Marcos Alonso di leg pertama, dirinya bisa mendapatkan tempat utama lagi.

Bek Kiri: Jordi Alba - Terus bersaing dengan Alejandro Balde, kali ini Alba yang dipercayai oleh Xavi lantaran butuh pemain berpengalaman.

Gelandang: Franck Kessie - Absennya Pedri, membuat Kessie dapat mengisi kekosongan posisinya.

Gelandang: Sergio Busquets - Pulih dari cedera, tak ada alasan bagi Xavi untuk tak menurunkannya.

Gelandang: Frenkie de Jong - Kembalinya Busquets, dirinya akan menjalani peran sebagai pengatur serangan.

Sayap Kanan: Raphinha - Tengah dalam kondisi terbaiknya, Raphinha diharapkan bisa mengulangi performanya seperti di leg pertama.

Penyerang Tengah: Robert Lewandowski - Pencetak gol terbanyak Barcelona di musim ini, terus diharapkan menemukan sisi konsistennya.

Sayap Kiri: Ansu Fati - Absennya Gavi, jadi kesempatan Fati untuk membuktikan kualitasnya.