Terus Mengincar Kylian Mbappe, Presiden PSG Kirim Peringatan Pada Real Madrid

Kylian Mbappe
Kylian Mbappe / John Berry/Getty Images
facebooktwitterreddit

Spekulasi terkait masa depan Kylian Mbappe menjadi salah satu hal yang kembali menyita perhatian publik dalam beberapa bulan terakhir, tak sedikit yang memprediksi jika pemain asal Prancis tersebut akan segera hengkang dari Paris Saint-Germain, terlebih pembahasan kontraknya juga belum menunjukkan perkembangan yang signifikan.

Memanfaatkan situasi, Real Madrid diklaim masih menjadikan sang pemain sebagai target utama di musim panas 2021, bahkan beredar kabar bahwa Mbappe juga berpotensi mengumumkan kepindahannya di tengah-tengah gelaran Piala Eropa 2020.

Geram dengan semua kabar terkait masa depan salah satu pemain bintangnya, presiden PSG, Nasser Al Kheilafi pun akhirnya buka suara. Pria asal Qatar tersebut memberikan peringatan pada setiap klub peminat bahwa Mbappe takkan dijual sekaligus takkan hengkang dari Parc des Princes secara cuma-cuma.

"Saya akan mengatakan ini secara jelas: Kylian Mbappe akan tetap bertahan di Paris Saint-Germain. Kami takkan pernah menjualnya dan dia tidak akan pernah bisa didapat secara cuma-cuma," tegas Al Kheilafi seperti dilansir Mirror.

Kylian Mbappe memang langsung menjadi sosok penting dalam skuad PSG pasca bergabung di tahun 2018, sejauh ini dirinya sudah tampil dalam 171 pertandingan dengan koleksi 132 gol. Dia juga berhasil mempersembahkan 13 gelar bergengsi.

Kylian Mbappe
Kylian Mbappe / John Berry/Getty Images

Walau sudah memastikan bahwa Mbappe akan bertahan, PSG diprediksi bakal tetap banyak melepas pemain di musim panas 2021, sejauh ini mereka diklaim bakal melepas Mauro Icardi dan Marco Verratti.