Rating Pemain Liverpool vs Manchester City - Liga Inggris 2020/21

Liverpool dan Manchester City harus puas berbagi poin usai meraih hasil imbang 1-1.
Liverpool dan Manchester City harus puas berbagi poin usai meraih hasil imbang 1-1. / Clive Brunskill/Getty Images
facebooktwitterreddit

Liverpool melakoni laga tandang ke Etihad Stadium, markas Manchester City dalam lanjutan pertandingan pekan kedelapan Liga Inggris, Minggu (8/11).

Sang juara bertahan harus puas membawa pulang satu poin usai Gabriel Jesus sukses membalas penalti Mohamed Salah dan menutup laga dengan skor 1-1. Berikut adalah rating pemain Liverpool saat bertemu skuad asuhan Pep Guardiola.


1. Kiper dan Lini Pertahanan

Alisson Becker
Alisson Becker / Emilio Andreoli/Getty Images

Alisson Becker (7/10): bermain cukup baik di bawah mistar gawang dan beberapa kali menggagalkan peluang yang didapat Manchester City. Sayang, kiper asal Brasil itu tidak bisa berbuat banyak saat Gabriel Jesus membobol gawangnya.

Trent Alexander-Arnold (6/10): bukan hari yang baik untuk pemain berposisi bek kanan itu, selain gagal menjaga pergerakan Gabriel Jesus yang kemudian berujung pada gol penyama kedudukan, Alexander-Arnold juga mengalami cedera dan harus digantikan James Milner di menit ke-63.

Joel Matip (7/10): kembali menjadi pilihan utama Klopp untuk laga penting ini, pemain asal Belanda tersebut mampu tampil solid di lini belakang dan beberapa kali melakukan blok penting sekaligus menggagalkan peluang gol yang didapat Man City.

Joe Gomez (6/10): performanya cenderung standar, Gomez juga membuat Liverpool mendapatkan hukuman penalti usai melakukan handsball, beruntung Kevin de Bruyne gagal menjalankan tugasnya dengan sempurna.

Andrew Robertson (6/10): penampilannya dalam pertandingan ini juga tak terlalu istimewa, beberapa kali mencoba untuk melakukan crossing dan membantu serangan yang dibangun Liverpool, namun masih gagal.


2. Lini Tengah

Jordan Henderson di pertandingan vs Man City
Jordan Henderson di pertandingan vs Man City / Clive Brunskill/Getty Images

Jordan Henderson (6/10): menjadi pilihan utama Klopp dan berduet dengan Giorginio Wijnaldum di lini tengah, performanya cenderung standar meski beberapa kali juga mencoba untuk membantu membangun serangan The Reds.

Giorginio Wijnaldum (5/10): tidak berbeda jauh dengan Henderson, Wijnaldum juga menampilkan performa yang tidak terlalu istimewa dalam laga ini.

Bertanggung jawab atas gol penyama kedudukan Gabriel Jesus di babak pertama.

Diogo Jota (5/10): menjadi starter usai performa gemilangnya dalam beberapa pertandingan terakhir, sayang tidak banyak peluang yang dibuat Jota dalam laga ini.

Pergerakan pemain asal Portugal tersebut juga tidak terlalu merepotkan lini pertahanan Man City.


3. Lini Depan

Mohamed Salah
Mohamed Salah / Pool/Getty Images

Mohamed Salah (7/10): membuka keunggulan timnya lewat penalti di menit ke-13, pergerakannya beberapa kali mengancam barisan pertahanan tuan rumah, sayang dia gagal kembali mencatatkan namanya di papan skor.

Roberto Firmino (5/10): tidak banyak hal yang bisa dilakukan Firmino dalam pertandingan ini. Klopp kemudian menggantinya dengan Xherdan Shaqiri di menit ke-58.

Sadio Mane (7/10): pergerakannya merepotkan lini pertahanan Man City, Kyle Walker pun sampai harus melakukan pelanggaran yang berujung dengan pemberian penalti di menit ke-13.


4. Pemain Pengganti

Xherdan Shaqiri
Xherdan Shaqiri / Clive Brunskill/Getty Images

Xherdan Shaqiri (6/10): masuk menggantikan Roberto Firmino di menit ke-58, sayang tidak banyak hal yang bisa dilakukan oleh pemain asal Swiss tersebut.

James Milner (7/10): masuk di menit ke-63 menggantikan Trent Alexander-Arnold yang mengalami cedera, menempati posisi bek kanan, pemain asal Inggris itu sama sekali tak canggung dan bahkan beberapa kali melakukan tekel penting.


Untuk menyaksikan semua video perjalanan Egy Maulana Vikri di Polandia, silahkan kunjungi situs Rakuten Sports.