Raul Gonzalez Bicara Mengenai Potensinya menjadi Pelatih Real Madrid
Oleh Kemas Trimukti
Zinedine Zidane yang disinyalir sudah menyatakan akan tinggalkan Real Madrid di akhir musim 2020/21 ini, nampaknya telah membuat pihak klub kini mulai bergegas mencari pengganti pelatih berpaspor Prancis tersebut.
Setelah sempat ada nama-nama rumor yang mencuat seperti Joachim Low dan Massimiliano Allegri, kini sosok pelatih Real Madrid Castilla (tim cadangan) yakni Raul Gonzalez juga diklaim punya peluang untuk menjadi suksesor dari Zidane.
Nama Raul, mulai diperhitungkan oleh pihak klub setelah dirinya berhasil meningkatkan performa dari tim Castilla, setelah berhasil membawa skuad asuhannya sampai mencapai babak play-off divisi tiga Liga Spanyol.
Dirinya yang sudah mengetahui apabilla tengah dikaitkan dengan posisi kepelatihan Los Blancos, akhirnya angkat bicara dan menegaskan apabila Raul belum mau terlalu berspekulasi terkait masa depannya.
"Mengambil alih tim utama? Real Madrid adalah rumah saya dan saya ingin berada di sini. Saya ingin menjadi pelatih untuk berada di sini, namun, ini bukan waktu yang tepat untuk membicarakan masa depan," ujar Raul dari Express Football.
"Ini bukan waktu yang tepat, karena Real Madrid masih bersaing dalam perburuan gelar juara. Ketika semuanya selesai, itu akan menjadi jawaban untuk melihat apa yang akan terjadi di masa depan," tutupnya.
Selain dikaitkan menjadi pelatih Real Madrid, tim asal Bundesliga yakni Eintracht Frankfurt dirumorkan juga mempunyai ketertarikan untuk menggunakan juru taktik asal Spanyol tersebut di musim 2021/22 mendatang.