Real Madrid 6-1 Mallorca: Hasil Pertandingan dan Rating Pemain - La Liga 2021/22
Oleh Nanda Febriana
Real Madrid sukses naik ke puncak klasemen sementara La Liga 2021/22 setelah pada pekan ke-6 meraih kemenangan telak 6-1 atas Mallorca di Santiago Bernabeu, Kamis (23/9) dinihari WIB. Pada laga ini Marco Asensio menjadi bintang dengan tiga gol yang dicetaknya, sementara tiga gol Madrid lainnya dicetak oleh Karim Benzema (2) dan Isco.
Kini pasukan Carlo Ancelotti berada di puncak dengan torehan 16 poin, unggul dua poin dari rival terdekat sekaligus sekota mereka Atletico Madrid, sedangkan Mallorca bertengger di urutan 10 dengan delapan poin.
Madrid yang tampil angin-anginan di awal musim akhirnya menunjukkan keperkasaan mereka saat menghadapi Mallorca. Mereka langsung unggul 3-1 pada babak pertama melalui gol yang diciptakan Karim Benzema pada menit ke-3 dan dua gol Marco Asensio pada menit ke-24 dan menit ke-29. Tiga lesakkan gol Madrid pada babak pertama hanya mampu dibalas sekali oleh Mallorca melalui aksi Lee Kang-in pada menit ke-25.
Pada babak kedua dominasi Madrid masih begitu terasa dengan mereka kembali mencetak tiga gol lainnya, di mana Benzema dan Asensio kembali menyumbang masing-masing satu gol ( menit ke-56 dan 79) dan ditutup dengan gol Isco pada menit ke-85.
Rating Pemain Real Madrid
1. Kiper dan Lini Belakang
Thibaut Courtois (7/10): Saat timnya berpesat gol, Courtois juga tampil cukup meyakinkan di bawah mistar dengan empat penyelamatan.
Nacho (7/10): Cukup seimbang dalam bertahan dan menyerang, menunjukkan kapasitas yang bagus dalam duel udara.
Eder Militao (7/10): Performa solid dari Eder yang tampil lugas saat harus duel satu lawan satu dengan pemain lawan.
David Alaba (7/10): Bermain disiplin di lini belakang sekaligus mendistribusikan bola dengan baik ke lini lainnya. Alaba juga menorehkan satu assist.
Gutierrez (7/10): Ikut terlibat dalam serangkaian upaya menyerang Madrid, akurasi umpan-umpannya juga bagus.
2. Lini Tengah
Marco Asensio (9/10): Performa gemilang dari Asensio yang mencetak tiga gol, kontribusinya dalam menyerang juga bagus dengan mencetak dua umpan kunci.
Camavinga (7/10): Cukup kompak dengan dua bek di belakangnya, namun kurang mobilitas
Fede Valverde (7/10): Menjaga tempo permainan di lini tengah bersama dua gelandang lainnya, namun kurag kontribusi saat tim membangun serangan.
3. Lini Depan dan Pemain Pengganti
Rodrygo (7/10): Tampilannya mengecewakan dibanding dua pemain lainnya di lini depan, kurang intens dalam memberikan tekanan di sektor sayap.
Karim Benzema (9/10): Performa individual dan kolektif yang bagus dari Benzema dengan torehan dua assist dan dua gol, menjadikannya layak ditunjuk sebagai Man of the Match.
Vinicius Junior (8/10): Impresif dan kerap merepotkan lawan dengan pergerakannya, mobilitas juga tinggi sepanjang laga.
Antonio Blanco (7/10): Keterlibatan dalam membangun permainan cukup kentara, melepaskan dua tekel sukses, dan akurasi umpan-umpannya cukup baik.
Isco (7/10): Mencetak satu gol penutup untuk membuktikan dirinya layak diberikan kesempatan lebih.
Lucas Vazquez (6/10): Memberikan sedikit intensitas yang dibutuhkan di sisi kanan.
Luka Jovic (-): Tak banyak memberikan perubahan selain memberikan energi baru di atas lapangan dengan baru masuk pada menit ke-80.
Sergio Santos(-): Tak banyak memberikan perubahan selain memberikan energi baru di atas lapangan dengan baru masuk pada menit ke-80.