Real Madrid Berencana untuk Melepas Eden Hazard

Eden Hazard
Eden Hazard / Soccrates Images/GettyImages
facebooktwitterreddit

Dari segi prestasi di Real Madrid selama tiga musim, Eden Hazard memang terbilang cermelang dengan meraih La Liga, Liga Champions sampai Piala Super Spanyol. Akan tetapi, penampilan individunya terbilang mengecewakan.

Pemain berpaspor Belgia itu, lebih sering menderita cedera ketimbang mendapatkan menit bermain. Sejauh ini, dirinya baru memainkan 66 pertandingan dan hanya mencetak enam gol dari seluruh kompetisi.

Hal itu terbilang minim kontribusi, mengingat Hazard sudah bergabung ke tim ibukota Spanyol sejak tahun 2019 lalu dan telah dianggap sebagai pembelian gagal lantaran didatangkan dengan mahar 100 juta Euro, namun belum memperlihatkan segi kualitasnya.

Sebelumnya sempat ada kabar jika Carlo Ancelotti selaku pelatih utama Los Blancos, masih mau memberikan kepercayaan kepada Hazard untuk menunjukkan kemampuannya secara maksimal di musim 2022/23 nanti.

Namun, Football Espana melaporkan jika Real Madrid justru sudah kehilangan kesabaran kepada kakak dari Thorgan Hazard ini, setelah disinyalir akan siap melepasnya di jendela transfer musim panas 2022 dengan mematok harga 50 juta Euro.

Eden Hazard
Eden Hazard / Visionhaus/GettyImages

Walaupun baru sebatas rumor, Hazard sepertinya takkan kesulitan mencari destinasi klub barunya andai akan benar-benar dilepas Los Blancos, ketika juara bertahan Serie A yakni AC Milan punya minat kepadanya.