Real Madrid Enggan Keluarkan 80 Juta Euro untuk Aurelien Tchouameni
Oleh Amanda Amelia
Real Madrid memang menutup musim 2021/22 dengan titel juara La Liga dan masih berpeluang untuk memenangkan Liga Champions, namun hal tersebut tak lantas membuat manajemen klub puas dengan kondisi skuad saat ini.
Sebaliknya, mereka sudah mulai menyusun rencana untuk berbelanja pemain di bursa transfer musim panas 2022, terlebih sebelumnya mereka juga sudah gagal mendaratkan Kylian Mbappe yang memilih bertahan dan memperpanjang kontraknya bersama Paris Saint-Germain.
Salah satu sektor yang menjadi perhatian Carlo Ancelotti adalah lini tengah, mengingat Casemiro dan Luka Modric sudah tak lagi muda dan perlu suksesor. Salah satu pemain yang masuk dalam incaran adalah Aurelien Tchouameni yang saat ini tengah membela AS Monaco.
Sebelumnya beredar kabar jika kedua belah pihak sudah menemukan kesepakatan dan sang pemain juga setuju untuk bergabung ke Santiago Bernabeu, namun kini menurut laporan Marca, Los Blancos enggan membayar 80 juta euro dan beranggapan bahwa harga yang ditetapkan Monaco terlalu mahal.
Aurelien Tchouameni menjadi salah satu pemain penting di dalam skuad AS Monaco musim ini, dirinya sukses tampil dalam 50 pertandingan dengan koleksi lima gol dan tiga assist. Pemain berusia 22 tahun tersebut juga berhasil mengantarkan timnya finis di posisi tiga.
Beruntung Tchouameni tak sepi peminat, andai gagal hengkang ke Real Madrid, dirinya juga takkan kesulitan mencari klub anyar, karena sebelumnya juga masuk dalam rencana belanja beberapa klub papan atas seperti Chelsea, Paris Saint-Germain, dan Liverpool.