Real Madrid vs Barcelona: Live Streaming, Prediksi Pemain, dan Jadwal Kickoff – La Liga 2022/23
Oleh Dananjaya WP
Real Madrid dan FC Barcelona akan berhadapan dalam lanjutan kompetisi La Liga Spanyol 2022/23. Pertandingan bertajuk El Clasico ini dapat menjadi penentu yang signifikan dalam perebutan gelar juara di kompetisi tertinggi sepak bola Spanyol musim ini.
Berikut adalah kumpulan informasi dari 90min yang patut Anda simak jelang pertandingan ini.
Di Mana Pertandingan Real Madrid vs Barcelona Dimainkan?
- Lokasi: Madrid, Spanyol
- Stadion: Santiago Bernabeu
- Waktu Kickoff: Minggu, 16 Oktober 2022 21.15 WIB / 22.15 waktu Malaysia
- Wasit: Jose Sanchez
- VAR: Hernandez Hernandez
Real Madrid vs Barcelona Disiarkan Di Mana?
- Layanan Streaming: beIN Sports, beIN Sports Connect, Vidio
- Waktu Kickoff: Minggu, 16 Oktober 2022 21.15 WIB
Di Mana Anda Bisa Menyaksikan Pertandingan Real Madrid vs Barcelona di Malaysia?
- Layanan Streaming: beIN Sports
- Waktu Kickoff: Minggu, 16 Oktober 2022 22.15 WIB
Hasil H2H (Lima Pertandingan Terakhir)
Real Madrid: 2 menang
Imbang: 0 imbang
Barcelona: 3 menang
Performa Saat Ini (Lima Pertandingan Terakhir)
Real Madrid: SMMSM
Barcelona: SMKMM
M: Menang
S: Seri
K: Kalah
Kondisi Skuad Real Madrid
Tim tuan rumah tidak dapat menurunkan Thibaut Courtois dan Dani Ceballos akibat cedera. Carlo Ancelotti diperkirakan akan meningkatkan prioritas di lini belakangnya mengingat Andriy Lunin minim pengalaman dalam pertandingan-pertandingan besar dengan Los Blancos.
Prediksi Susunan Pemain Real Madrid vs Barcelona
Starting XI Real Madrid: Lunin; Vazquez, Rudiger, Militao, Alaba; Tchouameni, Modric, Kroos; Valverde, Benzema, Vinicius.
Kondisi Skuad Barcelona
Tim tamu tidak dapat menurunkan Andreas Christensen, Hector Bellerin, Memphis, dan Ronald Araujo akibat cedera. Inkonsistensi di lini pertahanan dapat menjadi faktor yang membuat peluang bagi Xavi untuk meraih kemenangan pada pertandingan ini.
Prediksi Susunan Pemain Barcelona vs Real Madrid
Starting XI Barcelona: ter Stegen; S. Roberto, Kounde, E. Garcia, M. Alonso; Busquets, Pedri, Gavi; Raphinha, Lewandowski, O. Dembele.
Prediksi Skor Real Madrid vs Barcelona
Laga ketat berpeluang besar terjadi pada pertemuan kali ini. Meskipun meraih kemenangan telak pada pertemuan sebelumnya, krisis di lini belakang Barcelona memberikan keunggulan tersendiri bagi Real Madrid. Pemenang dalam laga ini dapat ditentukan oleh tim yang tampil lebih disiplin saat bertahan.
Prediksi Skor: Real Madrid 1-1 Barcelona