Real Madrid vs Celta Vigo: Jadwal Laga, Info Skuad, dan Siaran TV – La Liga 2021/22
Oleh Arief Hadi Purwono
Carlo Ancelotti akan berusaha menjaga momentum Real Madrid di La Liga jelang pekan empat melawan Celta Vigo di Santiago Bernabeu. Apalagi setelah laga ini Los Blancos akan menghadapi Inter Milan di Liga Champions.
90min telah menyediakan sejumlah informasi menjelang pertandingan tersebut. Berikut penjabaran lengkapnya:
1. Lokasi dan Waktu Pertandingan
Stadion: Santiago Bernabeu
Hari/Tanggal: Senin, 13 September 2021
Waktu: 02.00 WIB
2. Panduan Cara Menonton
Pertandingan ini dapat disaksikan secara langsung melalui live streaming di beIN Sports dan Vidio.
3. Info Skuad Real Madrid
Kiper: Thibaut Courtois, Andriy Lunin, Luis Lopez
Bek: Dani Carvajal, Eder Militao, Jesus Vallejo, Nacho, Marcelo, Ferland Mendy, Miguel
Gelandang: Luka Modric, Casemiro, Fede Valverde, Lucas Vazquez, Isco, Eduardo Camavinga, Antonio Blanco
Penyerang: Eden Hazard, Karim Benzema, Marco Asensio, Vinicius, Rodrygo, Mariano Diaz
Absen: Dani Ceballos, Toni Kroos
4. Info Skuad Celta Vigo
Kiper: Matias Dituro, Ruben Blanco,
Bek: Hugo Mallo, Nestor Araujo, Joseph Aidoo, Javi Galan, Jose Fontan, Kevin, Jeison Murillo
Gelandang: Okay Yokuslu, Denis Suarez, Fran Beltran, Franco Cervi, Renato Tapia, Miguez Baeza, Augusto Solari, Brais Mendez
Penyerang: Thiago Galhardo, Nolito, Iago Aspas, Santi Mina
Diragukan: Kevin Vazquez, Jose Manuel Fontan, Miguel Baeza
5. Sekilas Info
Renovasi Santiago Bernabeu telah berakhir dan Celta Vigo jadi lawan pertama Madrid di sana. Motivasi itu bisa dibawa Madrid untuk menjaga momentum sekaligus mengincar tiga poin sebelum melawan Inter di Liga Champions.
Madrid juga punya statistil menonjol. Dari 14 pertemuan terakhir Madrid tak pernah kalah di La Liga kontra Vigo (12 kemenangan dan dua hasil imbang). Kekalahan terakhir terjadi pada musim 2013/14 dengan hasil 2-0 untuk Vigo di Balaidos.
6. Lima Laga Terakhir
Lima Laga Terakhir Real Madrid
Real Betis 0-1 Real Madrid (La Liga)
Levante 3-3 Real Madrid (La Liga)
Alaves 1-4 Real Madrid (La Liga)
Real Madrid 0-0 Milan (Uji Coba)
Rangers 2-1 Real Madrid (Uji Coba)
Lima Laga Terakhir Celta Vigo
Vigo 0-1 Bilbao (La Liga)
Osasuna 0-0 Vigo (La Liga)
Vigo 1-2 Atletico Madrid (La Liga)
Wolves 0-1 Vigo (Uji Coba)
Atletico Sanluqueno 0-3 Vigo (Uji Coba)