Respon Erik ten Hag Mengenai Masa Depan Wout Weghorst di Manchester united

Wout Weghorst
Wout Weghorst / Michael Regan/GettyImages
facebooktwitterreddit

Datang ke Manchester United sebagai pemain pinjaman di jendela transfer musim dingin 2023 lalu, Wout Weghorst nampak sudah diberi peran berbeda oleh Erik ten Hag untuk bisa mendapatkan menit bermain regulernya.

Wout Weghorst
Wout Weghorst / BSR Agency/GettyImages

Sebab pemain asal Belanda itu, kini lebih sering diturunkan sebagai gelandang serang untuk lebih membantu Man United untuk menjaga tekanan atau membangun sisi penyerangan, ketimbang dirinya ditugaskan dalam mencetak gol.

Walau berganti peran saat berseragam The Red Devils, penampilan Weghorst pun dinilai cukup memuaskan. Karena, dirinya mampu membantu skuad asuhan Ten Hag dalam menjaga momentum kemenangan.

Melihat Weghorst yang nampak menikmati peran barunya di Old Trafford, tentu saja mulai ada pertanyaan apakah pemain berusia 30 tahun tersebut akan dipermanenkan atau tidak pada akhir musim 2022/23 mendatang.

Merespon hal itu, Ten Hag tak secara terang-terangan menjawabnya. Namun, dirinya mengakui bahwa merasa puas dengan penampilan yang diperlihatkan Weghorst sejauh ini dalam meningkatkan kualitas lini serang.

"Dia menjalankan tugasnya dengan baik untuk kami dalam menekan serangan. Jadi, dia adalah pemimpin untuk melakukan itu," ujar Ten Hag dikutip dari Goal.

"Semenjak Natal (25 Desember 2022), dia benar-benar menjalani kontribusi dengan baik. Karena, kami telah memainkan 25 pertandingan dan hanya mengalami dua kali kekalahan. Jadi, Anda bisa lihat dia memainkan hampir semua laga itu," tutupnya.

Tak punya opsi untuk mempermanenkannya, serta sudah menginjak usia 30 tahun nampak jadi pertimbangan lagi bagi Ten Hag dalam menjadikan Weghorst pemain tetap di kota Manchester.