Riccardo Calafiori Resmi Bergabung dengan Arsenal dari Bologna

  • Riccardo Calafiori resmi pindah ke Arsenal.
  • Pemain yang berposisi sebagai bek itu menyepakati kontrak jangka panjang dengan The Gunners.
  • Calafiori langsung bergabung dengan rekan-rekan barunya yang tengah menjalani tur pramusim di Amerika Serikat.
Arsenal resmi mendatangkan Riccardo Calafiori dari Bologna
Arsenal resmi mendatangkan Riccardo Calafiori dari Bologna / Claudio Villa/GettyImages
facebooktwitterreddit

Arsenal resmi mendatangkan Riccardo Calafiori dari Bologna. Calafiori menyelesaikan kepindahannya setelah menyepakati kontrak jangka panjang dengan klub tersebut.

“Kami menyambut Riccardo (Calafiori) dan keluarganya ke klub ini. Kami mendapatkan pemain berkualitas tinggi yang akan meningkatkan kekuatan di lini belakang di dalam tim ini. Riccardo adalah pemain dengan karakteristik dan kepribadian yang positif, dan kemampuan spesifik yang kami butuhkan untuk meraih trofi yang menjadi ambisi kami.”

“Perkembangannya sudah terlihat jelas dalam beberapa musim terakhir dengan Bologna dan Timnas Italia, terutama sepanjang musim 2023/24 lalu. Kami sudah tidak sabar untuk bekerja sama dengan Riccardo, menjalani proses integrasi ke dalam tim, dan mendukungnya dalam jangka panjang,” ucap Mikel Arteta diktuip dari situs resmi klub.

Pemain yang berposisi sebagai bek itu menyepakati kontrak jangka panjang dengan Arsenal (lima tahun atau lebih). Klub London Utara itu memperkuat lini belakang mereka dengan merekrut pemain yang dapat digunakan dalam posisi bek tengah dan kiri.

Dalam beberapa musim terakhir, The Gunners di bawah kepelatihan Arteta memang sering menggunakan pemain yang dapat bermain di sisi tengah dan sayap lini belakang. Sebelumnya, mereka sudah menggunakan Ben White di sisi kanan dan Jakub Kiwior di sisi kiri.


Baca Berita dan Rumor Transfer Arsenal Lainnya