Performa Menurun, Rivaldo Khawatir Barcelona Disingkirkan Napoli di Liga Champions
Oleh Arief Hadi Purwono
Inkonsistensi permainan Barcelona musim ini berdampak pada kegagalan mereka menjegal Real Madrid untuk menjadi juara La Liga. Hal itu juga jadi kekhawatiran mantan pemain mereka Rivaldo ketika Barca bermain di Liga Champions pada Agustus nanti kontra Napoli.
Musim ini Barcelona gagal mempertahankan gelar juara La Liga dan harus puas finis sebagai runner up di bawah Madrid. Barca bahkan musim ini sudah menelan enam kekalahan, tiga kali lebih banyak ketimbang yang mereka dapatkan pada musim lalu.
Pada Agustus nanti, Barca bakal menjamu Napoli pada lanjutan babak 16 besar Liga Champions. Pada leg pertama yang digelar di San Paolo, Blaugrana harus puas bermain imbang 1-1. Barca saat itu tertinggal lebih dulu dari tuan rumah, sebelum Antoine Griezmann sukses menyamakan kedudukan pada menit 57.
“Barcelona dalam bahaya. Mereka bisa tereleminasi oleh Napoli. Sebagai mantan pemain Barcelona, saya sangat khawatir soal pertandingan ini,” tukas Rivaldo seperti dikutip dari Football Italia.
“Saya rasa sebagian besar penggemar juga merasakan hal yang sama dengan apa yang saya rasakan,” tambah pria yang membela Barcelona pada periode 1997-2002 tersebut.
Meski Barca mengantongi keunggulan agresivitas gol tandang, dalam kondisi terkini dan bermain di Camp Nou tanpa penonton karena pandemi virus corona membuat kans mereka dengan Napoli sama kuat untuk ke delapan besar Liga Champions.