Ronald Koeman Tidak Puas dengan Penampilan Barcelona saat Hadapi Dynamo Kiev
Oleh Kemas Trimukti
Setelah raih dua kekalahan beruntun di babak grup E Liga Champions 2021/22, Barcelona akhirnya kembali ke jalur kemenangan, selepas mengalahkan Dynamo Kiev dengan skor tipis 1-0 pada hari Rabu (20/10) kemarin.
Kendati mulai membangun momentum kemenangan, Ronald Koeman selaku pelatih kepala nyatanya tidak begitu puas dengan performa anak asuhannya. Menurutnya, Blaugrana bisa menang lebih dari sekedar selisih satu gol.
Koeman menyatakan hal itu, karena timnya terlalu sering menyia-nyiakan kesempatan mencetak gol. Bagaimana tidak, Barcelona tercatat melakukan 11 tendangan dan hanya tiga kali mengenai sasaran ke gawang lawan.
"Saya pikir Anda harus melihat itu, setelah babak pertama kami menciptakan tiga peluang terbaik. Anda tidak boleh merasa kasihan di depan gawang. Itu, sangat berbahaya," ujar Koeman dari Football Espana.
"Menurut saya, Barcelona bisa saja menang dengan selisih paling tidak tiga gol, jika kami bisa," tutupnya.
Suatu kewajaran jika Koeman menyarakan skuadnya untuk lebih ganas di depan gawang, mengingat mereka akan segera melakoni laga berat kontra rival abadinya, Real Madrid dalam laga lanjutan La Liga 2021/22 pada hari Minggu (24/10) pukul 21:15 WIB nanti.