Roy Keane Puji Penampilan Jude Bellingham saat Bantu Inggris Kalahkan Iran
Oleh Kemas Trimukti
Timnas Inggris besutan Gareth Southgate berhasil menjalani laga pembuka Piala Dunia 2022, secara positif selepas mereka mengalahkan wakil Asia, Iran dengan skor telak 6-2 pada hari Senin (21/11) kemarin.
Pada pertandingan tersebut, banyak pemain-pemain muda dari The Three Lions yang menonjolkan kualitas. Karena pemain di bawah usia 23 seperti Jude Bellingham dan Bukayo Saka mampu mencatatkan nama ke papan skor.
Bahkan, Roy Keane juga memantau perkembangan dari gelandang serang milik Borussia Dortmund, Bellingham. Menurut legenda Manchester United itu, dia adalah salah satu pemain muda yang paling berkembang di musim 2022/23 ini.
"Penampilan Bellingham benar-benar luar biasa, saya pikir dia adalah pemain brilian. Dia, semakin tajam karena menunjukkannya di level internasional maupun klub," ujar Keane dikutip dari Daily Mail.
"Permainannya semakin dewasa, serta dia memiliki semua yang Anda inginkan dari soerang gelandang mulai dari fisik, pengambilan keputusan dan etos kerjanya," tutupnya.
Pada laga krusial melawan Amerika Serikat di hari Sabtu (26/11) dini hari WIB, Bellingham juga terus berkemungkinan besar akan dapat kepercayaan bermain sebagai starter oleh Southgate.