Samir Handanovic Prediksi Lima Klub Bersaing Rebutkan Scudetto 2021/22
Oleh Arief Hadi Purwono
Berhasil membawa Inter Milan juara Serie A musim lalu tidak membuat Samir Handanovic merasa jemawa. Justru menurutnya musim depan persaingan perebutan gelar juara bakal semakin ketat. Handanovic memprediksi akan ada lima tim yang bakal memperebutkan gelar Scudetto.
Inter sendiri menghadapi musim baru dengan nahkoda baru pula yakni Simone Inzaghi, menyusul Antonio Conte memilih untuk mundur dari tim. Hal itu jelas bakal semakin membuat persaingan menarik apalagi musim lalu juga Inter sempat cukup ketat kejar-kejaran dengan beberapa tim di papan atas klasemen.
“Kami merasa luar biasa senang setelah mengamankan gelar Scudetto. Namun itu sudah lewat dan kami harus mempertahankan gelar. Saya pikir Serie A musim depan bakal jadi liga yang paling berimbang dalam kurun waktu 10 tahun terakhir,” ujar Handanovic seperti dilansir dari Football Italia.
“Saya merasa akan ada setidaknya lima kandidat untuk memperebutkan gelar juara. Apalagi banyak tim yang juga memiliki sosok pelatih baru. Musim depan akan jadi musim yang menarik, namun kami memiliki kualitas dan punya skuad yang kuat."
Selain Inter, beberapa klub seperti Lazio, Juventus, AS Roma juga merekrut allenatore anyar untuk musim depan. Lazio bakal dipimpin oleh Maurizio Sarri, lalu Juventus akan dilatih oleh Massimiliano Allegri, sementara Roma akan dinahkodai Jose Mourinho.