Sanksi Doping Paul Pogba Akhirnya Terungkap! Berapa Lama dan Apakah Akan Pensiun?

  • Pogba terbukti menggunakan doping testosteron pada pertengahan 2023.
  • Pemain yang berposisi sebagai gelandang itu mendapat sanksi larangan tampil selama empat tahun.
  • Pogba akan memasuki usia 31 tahun pada Maret 2024.
Paul Pogba resmi mendapat sanksi larangan bermain sepak bola selama empat tahun akibat terbukti menggunakan doping.
Paul Pogba resmi mendapat sanksi larangan bermain sepak bola selama empat tahun akibat terbukti menggunakan doping. / Insidefoto/GettyImages
facebooktwitterreddit

Paul Pogba resmi mendapat sanksi larangan bermain sepak bola tingkat profesional selama empat tahun. Sanksi tersebut diberikan akibat terbukti menggunakan doping setelah terdapat hasil tes yang keluar pada pertengahan 2023.

Berdasarkan informasi dari BBC, Pogba dipastikan mendapat sanksi larangan bermain sepak bola selama empat tahun. Pemain yang berposisi sebagai gelandang itu awalnya mengajukan banding terkait sanksi yang diberikannya pada pertengahan 2023 lalu. Namun banding tersebut ditolak.

Ketika sanksi tersebut diumumkan pada September 2023, masa depan Pogba mendapat sorotan tinggi. Pemain asal Prancis itu akan memasuki usia 31 tahun pada Maret mendatang. Keadaan itu membuatnya disebut dapat mengakhiri kariernya sebagai pemain sepak bola apabila gagal melakukan panding.

Juventus juga disorot terkait peluang mereka untuk memutus kontrak Pogba. Kondisi finansial klub yang bermarkas di Allianz Stadium itu memberikan insentif kepada mereka untuk memangkas pengeluaran gaji. Sanksi kepada Pogba membuat mereka memiliki justifikasi untuk memutus kontrak sang pemain.

Mantan pemain Manchester United itu menjalani pemeriksaan dalam dua kesempatan sebagai bagian dari pemeriksaan. Tetapi hasil tes tetap menyatakan bahwa Pogba positif menggunakan doping. Jaksa penuntut kemudian memberikan tuntutan sanksi maksimal – berupa larangan tampil selama empat tahun.