Sebelum ke Barcelona, Aguero Juga Diincar Chelsea dan Arsenal

Sergio Aguero
Sergio Aguero / David Ramos/Getty Images
facebooktwitterreddit

Spekulasi terkait masa depan Sergio Aguero mulai menyita perhatian usai dirinya memutuskan untuk tidak memperpanjang masa baktinya di Manchester City. Usai memainkan partai terakhir, yakni final Liga Champions kontra Chelsea pada 30 Mei, pria asal Argentina tersebut akhirnya memilih untuk bergabung dengan Barcelona.

Aguero didatangkan secara cuma-cuma dan menandatangani kontrak sampai tahun 2023, kini setelah resmi berseragam Blaugrana, sebuah pernyataan menarik disampaikan sang ayah, Leonel El Castillo, menurutnya sang putra juga sempat masuk dalam daftar belanja Chelsea dan Arsenal.

"Putraku menunggu hingga saat-saat terakhir untuk dapat menambah masa baktinya bersama Manchester City, tetapi hal tersebut tidak terjadi. Dia tidak tahu apa yang akan terjadi dengan masa depannya, tetapi memang ada beberapa klub yang tertarik," ujar Leonel seperti dilansir Daily Mail.

"Arsenal menjadi salah satu klub yang tertarik merekrutnya, begitu pula dengan Chelsea di saat-saat terakhir. Jika tidak bertahan di Inggris, Aguero akan melanjutkan kariernya di Italia atau Spanyol," tambah dia.

Mulai bergabung dengan Manchester City pada tahun 2011, Aguero sama sekali tak kesulitan beradaptasi, dirinya sukses tampil dalam 391 pertandingan dengan koleksi 260 gol. Pemain berusia 32 tahun itu juga berhasil memenangkan 15 gelar bergengsi, termasuk di antaranya lima trofi Liga Inggris.

Menutup pembicaraan, Leonel El Castillo pun memastikan jika Aguero sama sekali tak menyesali keputusan meninggalkan Inggris, menurutnya sang putra juga sudah tak sabar untuk membela Barca.

"Dia merasa sangat senang pasca resmi bergabung dengan Barcelona. Aguero juga sudah bersahabat dengan Lionel Messi sejak berusia 15 tahun, kini keduanya akan bermain dalam satu tim," urainya.