Simeone Tolak Jabat Tangan Seusai Pertandingan, Jurgen Klopp Santai

Jurgen Klopp
Jurgen Klopp / BSR Agency/GettyImages
facebooktwitterreddit

Liverpool berhasil meraih kemenangan penting saat melakoni laga tandang ke Wanda Metropolitano, markas Atletico Madrid dalam lanjutan pertandingan babak fase grup Liga Champions, Rabu (20/10) dini hari WIB.

Unggul cepat 2-0 melalui gol Mohamed Salah dan Naby Keita, tuan rumah sempat menyamakan kedudukan menjadi 2-2 lewat gol Antoine Griezmann di menit ke-20 dan 34, namun kemudian pemain asal Prancis itu mendapatkan kartu merah usai melakukan pelanggaran pada Roberto Firmino.

Keunggulan jumlah pemain sejak menit ke-52 berhasil dimanfaatkan tim tamu. Mohamed Salah kembali mencatatkan namanya di papan skor dan memastikan poin penuh Liverpool melalui golnya di menit ke-78. Skor akhir Atleti 2-3 Liverpool.

Ada banyak peristiwa yang mencuri perhatian dalam pertandingan ini, termasuk di antaranya pelatih Atleti, Diego Simeone yang enggan menjabat tangan Jurgen Klopp seusai laga, namun Klopp sama sekali tak mempermasalahkan hal tersebut.

"Situasinya jelas, saya ingin menjabat tangan Diego Simeone, sementara dia tak ingin melakukannya. Reaksinya tentu tidaklah tepat, begitu pun dengan reaksi saya, kami berdua begitu emosional," ujar Klopp seperti dilansir Mirror.

"Jika saya kembali bertemu dengan Simeone, tentu saya akan menjabat tangannya. Jelas, dia sangat marah, bukan dengan saya tetapi dengan pertandingan ini," tambah dia.

Kemenangan atas Atletico Madrid tentu menjadi hal yang sangat menguntungkan bagi The Reds, mereka masih belum terkalahkan dan kini menempati posisi teratas klasemen sementara grup B dengan raihan sembilan poin.

Setelah pertandingan ini, para pemain Liverpool akan langsung bersiap untuk melakoni laga berikutnya, mereka sudah ditunggu salah satu rival abadi, Manchester United dalam lanjutan pertandingan pekan kesembilan Liga Inggris, Minggu (24/10).