Southgate Diminta Cadangkan Harry Kane di Pertandingan vs Wales

Harry Kane
Harry Kane / Richard Sellers/GettyImages
facebooktwitterreddit

Tim nasional Inggris dihadapkan dengan ekspektasi tinggi di Piala Dunia 2022, mereka bahkan dianggap sebagai salah satu kandidat juara, terlebih jika melihat bagaimana komposisi skuad yang dimiliki Gareth Southgate selaku pelatih.

Tampil luar biasa di laga perdana kontra Iran, The Three Lions gagal mengunci satu tempat di babak 16 besar usai imbang tanpa gol saat melawan Amerika Serikat. Hal ini membuat Mason Mount dkk harus meraih poin penuh kala melawan Wales jika masih ingin berlaga di Piala Dunia 2022.

Jelang pertandingan krusial tersebut, sebuah pernyataan menarik disampaikan Wayne Rooney, menurutnya Southgate perlu mencadangkan sang kapten, Harry Kane.

"Perubahan yang akan saya lakukan di pertandingan vs Wales adalah mengistirahatkan Harry Kane. Di pertandingan vs Amerika Serikat dia terlihat menderita karena cedera ringan yang dia dapatkan di pertandingan kontra Iran. Itu akibat tekel yang dia dapat di babak kedua, seharunya Southgate sudah lebih dulu menarik keluar Kane di babak pertama," ujar Rooney seperti dilaporkan Goal.

"Inggris sudah memimpin 3-0 dan kami sebenarnya sudah memenangkan pertandingan. Kane adalah pemain terpenting di dalam skuad. Saat ada kesempatan untuk melindungi dan membiarkannya tetap berada dalam kondisi fit, saya pikir Southgate harus melakukannya--hal ini pula yang membuat saya lebih suka jika Harry Kane dicadangkan saat melawan Wales," tambahnya.

Pertandingan Inggris vs Wales akan dihelat di Ahmed bin Ali Stadium, Rabu (30/11) dinihari WIB, patut ditunggu keputusan apa yang akan diambil Gareth Southgate, andai Harry Kane dicadangkan, Inggris masih memiliki beberapa nama lain yang bisa diandalkan, sebut saja Phil Foden atau Marcus Rashford.