Sporting CP 1-1 Juventus (Agg 1-2): Hasil Pertandingan dan Rating Pemain

Sporting CP 1-1 Juventus: Hasil Pertandingan dan Rating Pemain
Sporting CP 1-1 Juventus: Hasil Pertandingan dan Rating Pemain / Carlos Rodrigues/GettyImages
facebooktwitterreddit

Juventus lolos ke semifinal Liga Europa setelah singkirkan Sporting CP dengan agregat 2-1. Pada leg pertama, Juve menang 1-0 sementara Leg kedua yang dimainkan pada Jumat (21/4) dini hari WIB, kedua klub bermain imbang 1-1.

Gol Juve dicetak Adrien Rabiot di menit sembilan sementara Sporting CP membalas lewat penalti Marcus Edwards di menit 20.

Pada semifinal, Juventus akan menghadapi Sevilla yang di saat bersamaan singkirkan Manchester United dengan agregat 5-2.


Rating Pemain Juventus vs Sporting CP

Wojciech Szczesny 6/10 - Tidak terlalu sibuk sepanjang babak pertama, apalagi di babak kedua.

Danilo 6/10 - Kecolongan ketika pemain Sporting, Esgaio melewatinya dan nyaris jebol gawang Sczcesny.

Bremer 6 /10 - Tidak terlalu mendapat ujian di pertandingan ini.

Alex Sandro 6/10 - Kali ini Allegri memainkannya sebagai bek sayap kiri dan dia cukup kewalahan di posisinya, meski sempat catatkan assist atas gol Rabiot.

Juan Cuadrado 7/10 - Bermain sebagai bek sayap kanan, Cuadrado aktif dalam bertahan dan menyerang.

Fabio Miretti 6/10 - Bermain cukup mengesankan di leg kedua ini.

Manuel Locatelli 6/10 - Meski jarang melakukan serangan, Locatelli cukup disiplin ketika Juve bermain bertahan.

Adrien Rabiot 7/10 - Mencetak gol penentu Juve lolos ke semifinal.

Federico Chiesa 5/10 - Sempat berseteru dengan pemain lawan yang membuatnya hilang konsentrasi. Allegri kemudian memainkannya lebih menyerang tapi dia malah kesusahan tembus gawang lawan.

Angel Di Maria 6/10 - Kunci kreativitas Juve di musim ini. Sayangnya usahanya tidak ada yang berhasil.

Dusan Vlahovic 5/10 - Lagi dan lagi Vlahovic tidak bisa cetak gol, sampai akhirnya diganti Arkadiusz Milik.