Starting XI Chelsea Ketika Petr Cech Menjalani Pertandingan Debut
Oleh Dananjaya WP
Petr Cech secara mengejutkan tampil dengan akademi Chelsea. Mantan penjaga gawang itu juga sudah mendapat sorotan setelah masuk dalam skuad senior The Blues untuk kompetisi Liga Inggris 2020/21. Cech tampil saat akademi Chelsea meraih kemenangan 3-2 atas Tottenham Hotspur di Kingsmeadow pada Selasa (15/12) dini hari WIB.
Pertandingan ini dapat disebut sebagai debut kedua Cech dengan Chelsea. Cech pertama kali tampil dengan tim London Barat itu dalam pertandingan Liga Inggris musim 2004/05 kontra Manchester United.
Berikut adalah starting XI Chelsea dalam pertandingan kontra Manchester United pada musim 2004/05, yang menjadi momen debut Petr Cech.
1. Kiper: Petr Cech
Petr Cech bergabung dengan Chelsea dari Rennes pada paruh kedua musim 2003/04, namun kedatangannya tertunda mengingat kesepakatan terjadi di luar periode transfer yang berlaku. Cech datang ke Stamford Bridge pada musim panas 2004. Cech langsung menjadi pilihan utama di bawah mistar gawang, menggantikan Carlo Cudicini.
2. Bek Kanan: Paulo Ferreira
Paulo Ferreira menjadi salah satu pemain baru yang direkrut Chelsea pada musim panas 2004. Pemain yang berposisi sebagai bek kanan itu didatangkan dari Porto, tim yang dilatih Jose Mourinho sebelum melanjutkan kariernya di Stamford Bridge. Ferreira menggantikan Mario Melchiot yang dilepas ke Birmingham.
3. Bek Tengah: William Gallas
William Gallas berada di Chelsea sejak didatangkan dari Olympique Marseille pada musim panas 2001. Pemain asal Prancis itu dapat bermain sebagai bek tengah dan kiri. Fleksibilitas itu membuat Gallas menjadi salah satu bagian penting dari skuad The Blues saat itu hingga akhir kariernya di Stamford Bridge pada 2006.
4. Bek Tengah: John Terry
John Terry berada di Chelsea sejak 1995 saat masuk ke akademi klub tersebut. Terry menjadi pilihan utama di lini belakang The Blues, dan ditunjuk sebagai kapten oleh Jose Mourinho pada musim 2004/05.
5. Bek Kiri: Wayne Bridge
Wayne Bridge berada di Chelsea sejak didatangkan dari Southampton pada 2003 dan menjalani karier hingga 2009. Bridge menjadi pilihan utama di posisi bek kiri pada musim 2004/05, dengan William Gallas dan Glen Johnson sebagai opsi penggantinya dalam posisi tersebut.
6. Gelandang: Geremi
Geremi menjadi salah satu pemain fleksibel dalam skuad Chelsea pada musim 2004/05. Pemain asal Kamerun itu dapat bermain sebagai gelandang bertahan dan juga bek kanan. Geremi tampil dalam 13 pertandingan Liga Inggris dengan The Blues pada musim 2004/05.
7. Gelandang: Claude Makelele
Claude Makelele menjadi salah satu sosok kunci dalam skuad Chelsea pada musim 2004/05. Pemain yang berposisi sebagai gelandang itu bergabung dari Real Madrid pada musim panas 2003. Makelele menunjukkan performa yang konsisten sebagai gelandang bertahan dalam formasi 4-4-2 yang diterapkan timnya saat itu.
8. Gelandang: Frank Lampard
Frank Lampard bergabung dengan Chelsea dari West Ham United pada musim panas 2001. Lampard menjadi salah satu pemain kunci The Blues pada musim 2004/05, dengan kontribusi yang penting dalam keberhasilan timnya meraih titel Liga Inggris.
9. Gelandang: Alexey Smertin
Alexey Smertin bergabung dengan Chelsea dari Bordeaux pada musim panas 2003. Smertin tidak mencatatkan banyak penampilan dengan The Blues dalam karier yang berlangsung hingga 2006 sebelum hengkang ke Dynamo Moscow. Pemain asal Rusia itu juga sempat dipinjamkan ke Portsmouth dan Charlton Athletic.
10. Penyerang: Eidur Gudjohnsen
Eidur Gudjohnsen bergabung dengan Chelsea dari Bolton Wanderers pada musim panas 2000. Pemain asal Islandia itu berkembang menjadi salah satu sosok penting sepanjang kariernya di Stamford Bridge. Gudjhonsen mencetak gol penentu kemenangan Chelsea atas Manchester United pada laga ini.
11. Penyerang: Didier Drogba
Didier Drogba menjadi salah satu pemain baru Chelsea pada musim 2004/05. Pemain yang berposisi sebagai penyerang itu direkrut dari Olympique Marseille pada musim panas 2004. Drogba berperan dalam kemenangan atas Manchester United dengan meneruskan bola yang dikonversi menjadi gol oleh Gudjohnsen.
12. Manajer: Jose Mourinho
Jose Mourinho ditunjuk sebagai manajer Chelsea sebelum musim 2004/05 dimulai. Kesuksesan Mourinho setelah membawa Porto menjadi juara Liga Champions musim 2003/04 mendorongnya untuk melanjutkan karier di Liga Inggris. Manajer asal Portugal itu juga berperan memberi titel Liga Inggris pertama bagi The Blues pada musim 2004/05.