Starting XI Ketika PSG Kalah 1-6 dari Barcelona di Leg Kedua 16 Besar Liga Champions 2016/17

FBL-EUR-C1-BARCELONA-PSG
FBL-EUR-C1-BARCELONA-PSG / JOSEP LAGO/Getty Images
facebooktwitterreddit

Salah satu momen Remontada (kebangkitan) di Liga Champions yang paling terkenal adalah ketika Barcelona berhasil menggulung Paris Saint-Germain 6-1 pada leg kedua 16 besar musim 2016/17. Barcelona jelas membuat sebuah keajaiban setelah di leg pertama mereka takluk 4-0 dan sepertinya tak memiliki sedikit pun kans untuk lolos ke perempat final.

PSG unggul gol tandang jelang laga berakhir ketika kedudukan menjadi 5-1 dengan dua gol Neymar lahir di menit 88 dan 90. Namun Sergi Roberto membuat Camp Nou bergemuruh dengan golnya pada masa injury time.

Siapa saja penggawa PSG yang menjadi starter dalam laga tersebut dan harus merasakan malu luar biasa di akhir laga? Berikut adalah starting XI PSG ketika kalah dari Barcelona 1-6 pada 9 Maret 2017.


1. Kevin Trapp (Penjaga Gawang)

Eintracht Frankfurt Training Session
Eintracht Frankfurt Training Session / Handout/Getty Images

Kevin Trapp sebenarnya hanya dua kali memperkuat PSG di partai Liga Champions musim 2016/17 dan salah satunya harus berakhir dengan cukup tragis karena kekalahan 1-6 ini.



DIa kemudian kembali ke Frankfurt pada musim panas 2018. Awalnya sebagai pinjaman sebelum dipermanenkan setahun setelahnya.


2. Thomas Meunier (Bek Kanan)

Paris Saint Germain v Amiens SC - French League 1
Paris Saint Germain v Amiens SC - French League 1 / Soccrates Images/Getty Images

Thomas Meunier bermain sebagai starter dan sedang menjalani musim perdananya di PSG pada laga ini. Dia ditarik keluar pada masa injury time tepat sebelum gol Sergi Roberto untuk digantikan oleh gelandang Grzegorz Krychowiak. Saat ini dia masih menjadi andalan PSG.


3. Marquinhos (Bek Tengah)

Olympique Lyonnais v Paris Saint-Germain - French Cup Semi Final
Olympique Lyonnais v Paris Saint-Germain - French Cup Semi Final / Jean Catuffe/Getty Images

Menjadi starter dan bermain penuh di laga ini. Marquinhos juga mendapatkan kartu kuning pada menit ke-90 akibat pelanggarannya terhadap Luis Suarez di kotak penalti. Ya, pemain asal Brasil ini adalah penyebab lahirnya gol kelima Barca yang dicetak Neymar melalui titik penalti.


4. Thiago Silva (Bek Tengah)

Borussia Dortmund v Paris Saint-Germain - UEFA Champions League Round of 16: First Leg
Borussia Dortmund v Paris Saint-Germain - UEFA Champions League Round of 16: First Leg / Boris Streubel/Getty Images

Bermain sebagai starter, sebagai bek tengah, dan tentunya sebagai kapten tim tentu kekalahan 1-6 dari Barcelona adalah momen yang paling ingin dilupakan seorang Thiago Silva dalam perjalanan kariernya. Beruntung dia tidak kehilangan jabatan kapten dan posisinya masih aman hingga kini di PSG.


5. Layvin Kurzawa (Bek Kiri)

Borussia Dortmund v Paris Saint-Germain - UEFA Champions League Round of 16: First Leg
Borussia Dortmund v Paris Saint-Germain - UEFA Champions League Round of 16: First Leg / Jean Catuffe/Getty Images

Layvin Kurzawa menjadi salah satu penggawa PSG yang berkontribusi besar dalam kisah Remontada Barcelona di musim tersebut. Dirinya mencetak gol bunuh diri jelang babak pertama berakhir dan membuat kedudukan menjadi 2-0 untuk keunggulan Blaugrana.

Saat ini pemain yang memperkuat timnas Prancis ini masih menjadi bagian dari skuat PSG di bawah arahan Thomas Tuchel.


6. Adrien Rabiot (Gelandang Tengah)

Kekalahan 1-6 PSG dari Barcelona tak membuat Rabiot anti terhadap tim asal Spanyol tersebut. Pemain asal Prancis itu bahkan kencang diisukan bakal pindah ke Camp Nou pada tahun 2018 sebelum memilih Juventus pada musim panas 2019.

Namun skandal antara Rabiot dan Barca belum juga berakhir setelah beberapa media mengabarkan bahwa dirinya tidak betah di Juventus musim ini dan berniat terbang ke Spanyol untuk memperkuat Barcelona.


7. Blaise Matuidi (Gelandang Tengah)

Dalam sebuah wawancara pemain asal Prancis ini secara terbuka mengaku bahwa kekalahan 1-6 PSG atas Barca nyaris membuatnya ingin pensiun.

Bermain penuh dalam laga tersebut, Matuidi sudah mendapatkan kartu kuning pada menit ke-5. Dia kemudian hengkang ke Juventus pada musim panas 2018.


8. Lucas Moura (Sayap Kanan)

Pemain lainnya yang masih terpukul atas kekalahan mengerikan di Camp Nou pada Maret 2017 tersebut. Lucas Moura hanya bermain hingga menit ke-55 sebelum digantikan oleh Angel Di Maria.

Penyerang sayap asal Brasil ini kemudian meninggalkan Paris pada musim panas 2017 untuk memperkuat Tottenham Hotspur hingga kini.


9. Marco Verratti (Gelandang Serang)

Marco Verratti menjadi salah satu pemain PSG yang memikat Barca sejak lama bahkan tak lama setelah kekalahan 1-6 tersebut. Hal itu diakui oleh eks gelandang Barca Xavi Hernandez yang menyebut bahwa Blaugrana berusaha memboyong pemain Italia itu pada musim panas 2017.

Verratti bermain penuh pada laga tersebut dan mendapatkan kartu kuning pada menit ke-90+4. Dia masih menjadi pemain PSG sampai saat ini.


10. Julian Draxler (Sayap Kiri)

Borussia Dortmund v Paris Saint-Germain - UEFA Champions League Round of 16: First Leg
Borussia Dortmund v Paris Saint-Germain - UEFA Champions League Round of 16: First Leg / DeFodi Images/Getty Images

Julian Draxler bermain tidak efektif di laga ini dan harus ditarik pada menit ke-75 untuk digantikan oleh Serge Aurier. Dia juga mendapatkan kartu kuning pada menit ke-14 dan sempat meminta penalti kepada wasit setelah dirinya merasa umpan silangnya menyentuh tangan Javier Mascherano pada menit ke-15.

Pria asal Jerman ini masih berseragam PSG hingga saat ini dan belum mencetak satu gol pun dalam 19 penampilannya pada musim 2019/20.

11. Edinson Cavani (Penyerang)

Edinson Cavani mencetak satu-satunya gol PSG pada laga ini pada menit ke-62 untuk menjadikan skor 3-1. Pemain asal Uruguay ini jelas menumbuhkan harapan bagi penggemar PSG kala itu dan membuat suporter Barca nyaris kehilangan asa sebelum tiga gol jelang berakhirnya laga membobol gawang Kevin Trapp.

Cavani sempat dikabarkan bakal hengkang ke Chelsea atau Atletico Madrid pada musim dingin 2020 ini namun kesepakatan tidak pernah tercapai antara PSG dengan kedua klub tersebut.