Starting XI Terbaik Pekan Pertama Liga Inggris 2021/22 Pilihan 90min Asia
Oleh Nadia Hutami
Liga Inggris 2021/22 pekan pertama sudah selesai dimainkan. Pekan pembuka diwarnai beberapa kejutan seperti klub promosi Brentford bisa kalahkan Arsenal 2-0, atau Tottenham Hotspur menang atas juara bertahan Manchester City dan Manchester United yang pesta gol ke gawang Leeds United.
Untuk itu, tim editorial 90min Asia (90min Indonesia, 90min Thailand, dan 90min India membuat daftar tim terbaik dari pekan pertama Liga Inggris 2021/22.
Berikut nama-nama pemain yang kami pilih:
1. Kiper: Hugo Lloris
Hugo Lloris jadi pahlawan Tottenham Hotspur ketika kalahkan Manchester City 1-0. Beberapa serangan yang dibangun Man City dipatahkan olehnya.
2. Bek Kiri: Marcos Alonso
Secara mengejutkan Marcos Alonso kembali dipilih pelatih Thomas Tuchel untuk mengisi sisi kiri Chelsea ketimbang Ben Chilwell. Alonso pun membayar kepercayaan dengan gol tendangan bebasnya ke gawang Crystal Palace.
3. Bek Tengah: Ethan Pinnock
Ethan Pinnock tampil perkasa ketika Brentford secara mengejutkan kalahkan Arsenal 2-0. Pinnock sukses membuat penyerang-penyerang Arsenal frustrasi karena sulit menembus pertahanan The Bees.
4. Bek Tengah: Trevor Chalobah
Satu lagi nama baru yang curi perhatian di pekan pembuka Liga Inggris. Dia adalah bek muda Chelsea, Trevor Chalobah yang memulai debutnya di liga Inggris.
Chalobah mencetak gol di laga debutnya saat Chelsea kalahkan Crystal Palace 3-0.
5. Bek Kanan: Ricardo Pereira
Ricardo Pereira jadi bintang Leicester ketika kalahkan Wolverhampton Wanderers 1-0. Kendati gol dicetak Jamie Vardy tapi Pererira menyumbangkan assist dan penampilannya stabil sepanjang 90 menit.
6. Gelandang Kanan: Bruno Fernandes
Mencetak hattrick gol saat MU kalahkan Leeds 5-1, Bruno jelas wajib masuk tim terbaik di pekan pertama. Penampilannya tanpa cela selama 90 menit.
7. Gelandang Tengah: Paul Pogba
Siapa bilang Paul Pogba sudah habis? Dia membalas semua sindirian itu di pekan pertama Liga Inggris 2021/22 dengan empat assist yang dibuatnya saat MU melawan Leeds United.
Jika Pogba terus tampil stabil hingga akhir musim, bukan tidak mungkin dia bisa MU raih gelar liga.
8. Gelandang Kiri: Abdoulaye Doucoure
Abdoulaye Doucoure jadi bintang saat Everton kalahkan Southampton 3-1. Dia memimpin lini tengah dengan baik dan turut menyumbangkan gol di laga tersebut.
9. Sayap Kanan: Mohamed Salah
Bukan Mohamed Salah namanya jika tidak mencetak gol atau membuat assist. Dia melakukan keduanya di pekan pembuka saat Liverpool kalahkan Norwich City 3-0.
10. Sayap Kiri: Son Heung-min
Son heung-min benar-benar momok bagi Manchester City. Bintang Korea Selatan ini mencetak satu-satunya gol di laga Tottenham Hotspur vs Man City yang berujung kemenangan untuk Spurs.
Pergerakannya yang sulit ditebak juga membuat bek-bek City frustrasi.
11. Penyerang: Richarlison
Meski memiliki waktu istirahat yang sedikit karena baru kembali dari Olimpiade Tokyo 2020, Richarlison tidak terlihat lelah sedikit pun ketika Everton hadapi Southampton.
Mencetak gol pertama The Toffees di menit 47, gol itu juga jadi inspirasi rekan-rekannya sehingga membuat Everton membalikkan keadaan dan menang 3-1.
Kontributor editor:
Saksorn Nenlert - 90min Thailand
Mudeet Arora - 90min India
Nadia Hutami - 90min Indonesia