Starting XI Terbaik Schalke Jika Mereka Tidak Menjual Pemain Kunci

Julian Draxler dan Leon Goretzka
Julian Draxler dan Leon Goretzka / FRANCK FIFE/Getty Images
facebooktwitterreddit

Schalke merupakan salah satu klub yang cukup bersinar di Bundesliga beberapa tahun lalu. Bahkan pada tahun 2011, tim ini berhasil menyabet dua gelar sekaligus, Bundesliga 2010/11 dan DFB-Pokal 2010/11.

Setelah itu banyak pemain yang memiliki potensi besar justru telah meninggalkan klub tersebut dan kini mereka harus terseok-seok di papan tengah Bundesliga. Namun jika mereka tidak para melepas pemain tersebut, mungkin ini adalah skuat Schalke apabila semua pemainnya masih bertahan.


1. Manuel Neuer - Bayern Munchen

Neuer
Neuer / Stuart Franklin/Getty Images

Neuer diboyong oleh Bayern Munchen pada tahun 2011 lalu setelah menjuarai Bundesliga bersama Schalke. Kedatangannya menggeser posisi Han-Jorg Butt yang saat itu menjadi kiper utama.

Selama berseragam Bayern Munchen Neuer telah mengumpulkan 21 gelar juara, termasuk delapan gelar Bundesliga selama delapan musim beruntun.


2. Sead Kolasinac - Arsenal

Sead Kolasinac
Sead Kolasinac / Michael Steele/Getty Images

Bek kiri asal Bosnia-Herzegovina ini enggan untuk memperpanjang kontrak dengan Schalke dan memilih hengkang ke Arsenal pada tahun 2017 lalu.

Padahal Kolasinac menjadi pemain penting di lini belakang Schalke dan tercatat telah tampil sebanyak 123 penampilan bersama klub tersebut.


3. Joel Matip - Liverpool

Matip
Matip / Catherine Ivill/Getty Images


Sebelum Kolasinac, Matip juga menjadi salah satu pemain yang tidak memperpanjang kontrak dengan Schalke dan memilih untuk bergabung dengan Liverpool pada 2016.

Matip sendiri sudah bermain dengan Schalke selama tujuh musim dan telah tampil sebanyak 258 kali.


4. Christian Fuchs - Leicester City

Bundesliga - "Schalke 04 v Bayer 04 Leverkusen"
Bundesliga - "Schalke 04 v Bayer 04 Leverkusen" / VI-Images/Getty Images


Christian Fuchs didatangkan Claudio Ranieri dari Schalke ke Liecester City pada musim panas 2015. Ia langsung mempersembahkan titel Liga Inggris untuk The Foxes.

Mskipun jjarang dimainkan dalam beberapa musim belakangan ini, Fuchs masih bertahan di klub tersebut


5. Thilo Kehrer - PSG

Kehrer
Kehrer / FRANCK FIFE/Getty Images


Bek kanan yang baru berusia 23 tahun ini dibeli oleh PSG dengan biaya sebesar 36 juta euro pada 2018 lalu. Kehrer sebelumnya memperkuat Schalke selama tiga musim dan telah tampil sebanyak 59 kali di tim utama.


6. Ivan Rakitic - Barcelona

Ivan Rakitic
Ivan Rakitic / Alex Caparros/Getty Images

Gelandang asal Kroasia ini pernah memperkuat Schalke periode 2007-2011 kemudian hengkang ke Sevilla lalu Barcelona pada tahun 2014. Total ada 29 assist serta 16 gol dari 135 penampilannya bersama Schalke saat itu.


7. Leon Goretzka - Bayern Munchen

Leon Goretzka
Leon Goretzka / Stuart Franklin/Getty Images

Goretzka juga tidak memperpanjang kontrak pada tahun 2018 lalu dan pergi secara gratis ke Bayern Muenchen.

Sebelumnya Goretzka bergabung dengan Schalke pada tahun 2013 dan telah tampil sebanyak 147 pertandingan dalam kurun waktu lima tahun.

8. Mesut Ozil - Arsenal

Mesut Ozil
Mesut Ozil / Harriet Lander/Copa/Getty Images


Pemain yang kini berseragam Arsenal tersebut pernah bergabung dengan akademi Schalke dan bermain di tim utama sebanyak 39 penampilan.

Setelah itu dia bergabung dengan Werder Bremen kemudian Real Madrid dan sempat menjadi salah satu playmaker terbaik dunia.


9. Julian Draxler - PSG

Draxler
Draxler / Jean Catuffe/Getty Images

Sebelum Kehrer, ada Julian Draxler yang merupakan pemain Schalke yang juga memperkuat PSG bahkan hingga sekarang.

Draxler sebelumnya dibawa oleh Werder Bremen dengan biaya sebesar 43 juta euro 2015, kemudian belum genap dua tahun dia diboyong oleh PSG pada Januari 2017.


10. Teemu Pukki - Norwich City

Norwich City v Southampton FC - Premier League
Norwich City v Southampton FC - Premier League / Pool/Getty Images


Pukki sempat menggebrak panggung Premier League di awal musim 2019/20 karena tampil gemilang bersama tim promosi, Norwich City.

Penyerang asal Finlandia tersebut sempat berseragam Schalke periode 2011-2013 kemudian pindah ke Celtic.


11. Leroy Sane - Bayern Munchen

leroy sane
leroy sane / Michael Regan/Getty Images


Terakhir adalah penyerang yang baru saja menuntaskan kepindahannya dari Manchester City ke Bayern Munchen yakni Leroy Sane.

Penyerang berusia 24 tahun itu merupakan didikan dari akademi Schalke periode 2011-2015 kemudian dibeli Manchester City dengan banderol fantastis sebesar 52 juta euro.