Stefano Pioli Puji Kualitas Bagian Pelapis Skuad AC Milan

FBL-EUR-C3-SPARTA PRAGUE-MILAN
FBL-EUR-C3-SPARTA PRAGUE-MILAN / MICHAL CIZEK/Getty Images
facebooktwitterreddit

AC Milan berhasil lolos ke babak 32 besar Liga Europa 2020/21. Milan mendapatkan kemenangan 1-0 atas Sparta Praha dalam penutup fase grup di H pada Jumat (11/12) dini hari WIB di Generali Arena. Gol dari Jens Petter Hauge pada pertengahan babak pertama menjadi penentu kemenangan tim tamu.

Kemenangan ini membuat Rossoneri lolos dari Grup H sebagai juara. Lille yang mendapat kekalahan 2-3 dari Celtic turun ke peringkat kedua. Milan berhasil melanjutkan tren positif yang mereka jalani dalam beberapa pertandingan terakhir, meskipun menghadapi Sparta Praha tanpa pemain-pemain inti.

Stefano Pioli sebagai pelatih utama Milan menyoroti kualitas timnya secara keseluruhan. Pioli merasa puas karena pemain-pemain pelapis yang diturunkannya mampu meraih kemenangan. Pelatih asal Italia itu menegaskan seluruh pemain dalam skuadnya memiliki peran penting yang patut dihargai.

“Ketika memulai musim ini, saya merasa yakin dengan kualitas seluruh pemain yang ada di sini. Seluruh pemain yang ada memiliki kekompakan yang luar biasa, Pemain yang jarang tampil memiliki peran penting, karena mereka dapat menjaga tempo dan intensitas yang dibutuhkan dalam setiap sesi latihan,” ucap Pioli dikutip dari Football Italia.

Pioli juga menegaskan bahwa ia dan timnya tidak akan memikirkan apa yang dialami oleh tim-tim lain. Memikirkan kerja keras dan rencana yang dapat dilakukan oleh Milan lebih penting bagi Pioli ketimbang apa yang dialami lawan-lawan yang akan dihadapi timnya dalam pertandingan-pertandingan mendatang.


Untuk menyaksikan semua perjalanan Egy Maulana Vikri di Polandia, silahkan kunjungi situs Rakuten Sports.