Sudah Negatif COVID-19, Klopp Beri Sinyal Akan Turunkan Salah Saat Melawan Atalanta

Jurgen Klopp & Mohamed Salah
Jurgen Klopp & Mohamed Salah / MIGUEL MEDINA/Getty Images
facebooktwitterreddit

COVID-19 masih menjadi permasalahan utama yang dihadapi oleh semua negara di seluruh dunia, hal tersebut tentu memengaruhi berbagai aspek, termasuk di antaranya sepakbola. Setelah sempat terhenti selama tiga bulan, kompetisi musim 2019/20 kembali berlangsung di bulan Juni dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat.

Walau demikian, hal tersebut tak lantas membuat para pemain bebas dari ancaman virus corona, terakhir, bintang Liverpool Mohamed Salah juga dinyatakan positif saat tengah membela tim nasional Mesir di jeda internasional.

Hal tersebut membuat Salah juga harus absen kala The Reds bertemu Leicester City di Liga Inggris, Senin (23/11) dini hari WIB, namun kini kabar baik bagi para penggemar Liverpool, Jurgen Klopp selaku pelatih mengonfirmasi bahwa sang pemain sudah dinyatakan negatif dan berpeluang untuk kembali ke starting XI kala timnya melawan Atalanta di Liga Champions, Kamis (26/11) dini hari WIB.

"Ya, itu yang saya dengar. Mohamed Salah sudah dinyatakan negatif COVID-19. Di hari Senin, para pemain akan kembali menjalani tes COVID-19 yang diselenggarakan UEFA sebelum pertandingan Liga Champions. Saya yakin Salah juga akan mengikuti tes itu, dirinya juga akan kembali berlatih dengan rekan setimnya yang lain," ungkap Klopp seperti dilansir Goal.

"Apakah akan ada tes COVID-19 di hari berikutnya? Ya, akan ada dua tes dalam dua hari ke depan, Mo Salah juga akan kembali menjalani tes, sama seperti pemain lainnya," tambah dia.

Kabar pulihnya Salah tentu menjadi kabar yang ditunggu-tunggu Liverpool, terlebih mereka saat ini tengah diterpa krisis pemain karena cedera, terakhir, Naby Keita juga mengalami cedera saat mereka menang 3-0 kontra Leicester City.

Mohamed Salah menjadi pemain kelima The Reds yang dinyatakan COVID-19, sebelumnya Sadio Mane, Thiago Alcantara, Xherdan Shaqiri dan Kostas Tsimikas juga mengalami hal serupa.


Untuk menyaksikan semua perjalanan Egy Maulana Vikri di Polandia, silahkan kunjungi situs Rakuten Sports.