Tersingkir dari Euro 2024, Bagaimana Masa Depan Thomas Muller di Timnas Jerman?
- Timnas Jerman harus tersingkir dari Euro 2024 usai kalah dari Spanyol.
- Salah satu pemain senior, Thomas Muller memberi sinyal bahwa dirinya akan segera pensiun.
Oleh Amanda Amelia
Tim nasional Jerman harus tersingkir dari Euro 2024 usai kalah dari Spanyol di babak perempat final. Salah satu pemain senior, Thomas Muller pun memberi sinyal bahwa dirinya akan segera pensiun.
Berstatus sebagai tuan rumah membuat Jerman dihadapkan dengan ekspektasi tinggi di Euro 2024, sayang langkah mereka akhirnya tersingkir usai kalah dari Spanyol, Jumat (5/7).
Die Mannschaft sebenarnya unggul dalam hal penguasaan bola, yakni 52 persen berbanding 48 persen, namun akhirnya harus mengakui keunggulan La Roja dengan skor 2-1 lewat babak perpanjangan waktu 2x15 menit.
Tersingkir dari Euro 2024, Bagaimana Masa Depan Thomas Muller di Timnas Jerman?
"Ya, pertandingan ini kemungkinan besar akan menjadi partai terakhir saya bersama tim nasional Jerman," ungkap Muller seperti dilaporkan Goal.
"Saya merasa bangga karena sudah menjadi bagian dari tim ini. Namun di atas segalanya, saya juga merasa bangga karena menjadi warga negara Jerman. Terima kasih pada semua pihak yang sudah terus memberikan dukungan sekaligus menjadi tuan rumah yang baik," tambahnya.
Thomas Muller merupakan salah satu pemain senior di dalam skuad timnas Jerman, bergabung pada tahun 2010, dirinya sukses mengoleksi 131 caps dengan koleksi 45 gol.