Terungkap, Ini Alasan Chelsea Batal Membeli Michael Olise dari Crystal Palace!

  • Chelsea membatalkan niat untuk membeli Michael Olise dari Crystal Palace.
  • Pemain yang berposisi sebagai penyerang sayap itu pada akhirnya mendekati Bayern Munchen.
  • The Blues disebut tidak siap memenuhi permintaan gaji sang pemain.
Chelsea diklaim menolak untuk memenuhi permintaan gaji Michael Olise.
Chelsea diklaim menolak untuk memenuhi permintaan gaji Michael Olise. / Sebastian Frej/MB Media/GettyImages
facebooktwitterreddit

Chelsea diklaim tidak siap memenuhi permintaan gaji dari Michael Olise. Keadaan itu membuat mereka tidak membelinya dari Crystal Palace dan membuka kesempatan bagi Bayern Munchen untuk merekrut sang pemain.

Menurut laporan dari The Athletic, permintaan gaji yang diajukan oleh Olise lebih tinggi dari kesiapan klub tersebut. Pada akhirnya mereka mengambil keputusan untuk mengincar pemain lain untuk memperkuat sisi sayap. Rencana untuk mendatangkan penyerang dan pemain lain di posisi sayap masih dipertahankan.

Chelsea juga berencana untuk mempertahankan kebijakan gaji pemain mereka. Klub London Barat itu sudah pernah mendapatkan sorotan tinggi terkait kontrak lebih dari lima tahun yang diberikan kepada pemain-pemain baru mereka. Kontrak itu meliputi insentif kesuksesan tim seperti meraih gelar juara atau mencapai posisi empat besar.

Apabila mereka dapat memenuhi target tersebut, maka gaji dari pemain-pemain yang ada di dalam tim tersebut juga akan meningkat. Keadaan itu membuat mereka tertinggal dari Bayern Munchen. Raksasa Bundesliga itu dapat menawarkan gaji yang lebih tinggi dan juga kesempatan bermain dalam kompetisi Liga Champions.

Walau demikian, kabar ini juga mendapatkan reaksi negatif dari suporter The Blues. Mereka menyoroti keadaan di mana pemain-pemain yang tampil konsisten seperti Trevoh Chalobah dan Conor Gallagher masuk dalam daftar transfer akibat status mereka sebagai pemain lulusan akademi yang dapat memberi keuntungan penjualan lebih tinggi.


Baca Berita dan Rumor Transfer Chelsea Lainnya