Terus Dapatkan Kritikan Tajam, Jurgen Klopp Pasang Badan Bela Darwin Nunez
Oleh Kemas Trimukti
Datang ke Liverpool dengan mahar transfer 75 juta Euro dan dapat meningkat menjadi 100 juta Euro, menjadikan Darwin Nunez mendapatkan tekanan serta ekspektasi tinggi dalam musim anyarnya di Anfield Stadium.
Publik menuai harapan apabila pemain berpaspor Uruguay ini, dapat menggantikan peran dari Sadio Mane dalam sektor penyerangan The Reds secara baik. Nahasnya, Nunez hingga sekarang terbilang belum tampil memuaskan.
Sebagai pemain yang bertugas untuk mencetak gol, dirinya justru masih sering memiliki masalah pada penyelesaian akhir. Seperti layaknya saat hadapi Aston Villa, Nunez kerap kali terlihat menyi-nyiakan peluang besar.
Sisi ketajaman yang masih inkonsistensi, tentu saja bisa membuat Jurgen Klopp khawatir lantaran sedang berusaha menembus posisi empat besar. Meski demikian, pelatih berpaspor Jerman tersebut nyatanya punya pandangan lain.
"Hal ini (mencetak gol), tidak berjalan semudah ketika Anda menutup mata, menendang bola, dan kemudian gol. Penyerang memang memiliki naluri itu, dia belum memilikinya," ujar Klopp dari Goal.
"Saya sudah memiliki pengalaman untuk mengatasi ini. Karena, saya punya beberapa penyerang yang awalnya memang tak menjadikan gol sebagai tugas utamanya. Ada banyak hal lainnya yang lebih penting, karena pada akhirnya Anda ingat begitu banyak peluang yang mereka buang saat pertama kali bekerja sama dengan Anda. Hanya butuh tetap tenang," tutupnya.
Penampilan Nunez melawan The Villans, memang terbilang amat mengecewakan lantaran sebanyak empat kali harus membuang-buang peluang untuk cetak gol.