Thiago Silva Absen, Lampard Tak Tutup Peluang Mainkan Rudiger Saat Melawan Krasnodar di Liga Champions
Oleh Amanda Amelia
Spekulasi terkait masa depan Antonio Rudiger menjadi salah satu hal yang cukup menyita perhatian di bursa transfer musim panas 2020, tidak masuk dalam skema permainan Frank Lampard dan sama sekali belum pernah ambil bagian musim ini membuat dirinya terus dikaitkan dengan pintu keluar klub.
Namun sepertinya kini pemain berposisi bek tengah itu akan segera memainkan partai perdananya di musim 2020/21, absennya Thiago Silva membuat Rudiger disebut akan jadi starter kala The Blues bertemu tim asal Rusia, Krasnodar di babak fase grup Liga Champions, Kamis (29/10) dini hari WIB.
Sang pemain dikabarkan sudah melakukan pembicaraan dengan Lampard dan diprediksi akan berada di starting XI The Blues, walau enggan mengonfirmasi kabar tersebut, Lampard juga memberi sinyal bahwa dirinya tak menutup kemungkinan untuk memainkan Rudiger.
"Saya memang berdiskusi dengan Antonio Rudiger, begitu juga dengan pemain lainnya. Hubungan saya dengannya positif. Semua yang saya lakukan dan keputusan yang diambil semata-mata untuk kepentingan klub dan skuad, di sisi lain ada situasi yang mengharuskan Anda mencoret beberapa nama. Itu jadi berita besar untuk semua pemain," ujar Lampard seperti dilansir laman resmi klub.
"Seperti apa yang sudah sampaikan, saya memiliki hubungan yang baik dengan Rudiger, kini dia berada di dalam skuad dan berpeluang besar untuk diturunkan dalam pertandingan nanti," tambahnya.
Peluang Rudiger untuk ambil bagian di pertandingan vs Krasnodar memang cukup terbuka, pasalnya Thiago Silva diistirahatkan dan tidak termasuk dalam rombongan pemain yang bertolak ke Rusia.
Kemenangan tentu menjadi target utama Chelsea dalam pertandingan ini, terlebih di tiga pertandingan sebelumnya mereka hanya mampu bermain imbang, terakhir Hakim Ziyech dan kawan-kawan harus berbagi satu poin dengan Manchester United.