Thomas Tuchel Puji Performa Andreas Christensen di Laga Liverpool vs Chelsea
Oleh Amanda Amelia

Chelsea berhasil meraih poin penuh saat melakoni laga tandang ke Anfield, markas salah satu rival abadinya, Liverpool dalam lanjutan pertandingan pekan ke-27 Liga Inggris, Jumat (5/3) dini hari WIB.
Tim tamu sempat unggul melalui gol Timo Werner di menit ke-24, namun kemudian wasit menganulir gol tersebut usai melihat tayangan VAR, sang pemain dianggap sudah berada dalam posisi offside, beruntung Mason Mount sukses mengonversi assist N'golo Kante dan memastikan kemenangan The Blues di menit ke-42. Skor akhir Liverpool 0-1 Chelsea.
Para pemain Chelsea memang terlihat tampil solid dalam pertandingan ini, terutama lini belakang yang selalu bisa mematahkan sejumlah serangan yang dilakukan tuan rumah. Sebagai tambahan informasi, pasca bermain di bawah arahan Thomas Tuchel, baru dua gol yang bersarang di gawang Edouard Mendy.
Andreas Christensen won 100% of his duels against Man United and 75% against Liverpool (the highest proportion of any player who started each game).
— Nizaar Kinsella (@NizaarKinsella) March 4, 2021
He also made nine clearances tonight (most) and clocked the highest top speed in both matches. #CFC #LIVCHE
Seusai pertandingan, Tuchel pun memuji performa para pemainnya, namun secara khusus mantan pelatih Paris Saint-Germain itu mengaku puas dengan penampilan Andreas Christensen.
"Andreas Christensen mulai bermain di pertandingan melawan Tottenham Hotspur, saat itu dia menggantikan Thiago Silva yang cedera dan masuk di tengah-tengah laga, sebenarnya itu bukanlah hal yang mudah, sejak menit pertama, performanya benar-benar mengesankan," ujar Tuchel seperti dilansir laman resmi klub.
"Dia sangat berani dan kuat saat dihadapkan dengan duel individual. Christensen sangat cerdas saat membantu serangan yang kami bangun, Dirinya tampil dengan sangat percaya diri. Ya, saya senang dengan performanya. Perkembangan yang diperlihatkan Christensen juga bagian penting dari performa tim secara keseluruhan," tambahnya.
Chelsea’s most impressive performance in the 10 unbeaten games under Tuchel. Controlled, intelligent, well-prepared, great work ethic. Mount superb, took goal well. Kante terrific, ran midfield. Defence breached only twice under Tuchel. Christensen again excellent. #cfc #LIVCHE
— Henry Winter (@henrywinter) March 4, 2021
Kemenangan atas Liverpool bukan hanya sukses mengembalikan Chelsea ke posisi empat klasemen sementara, poin penuh ini terasa lebih istimewa karena jadi kemenangan perdana The Blues di Anfield sejak tahun 2014.
Andreas Christensen masih akan jadi pilihan utama Tuchel saat Chelsea bertemu Everton di Stamford Bridge dalam lanjutan pertandingan pekan ke-28 Liga Inggris, Selasa (9/3) dini hari WIB.