Thomas Tuchel Tidak Yakin dengan Masa Depan Loftus-Cheek di Chelsea
Oleh Dananjaya WP
Ruben Loftus-Cheek menjadi salah satu pemain yang disebut dapat hengkang dari Chelsea. Pemain yang berposisi sebagai gelandang itu menghabiskan musim 2020/21 sebagai pinjaman di Fulham. Kegagalan The Cottagers bertahan di Liga Inggris membuat klub London Barat itu tidak dapat mempertahankan Loftus-Cheek.
Setelah menjalani periode rehat, Loftus-Cheek kembali mendapat kesempatan untuk membuktikan kemampuannya dengan The Blues. Pemain asal Inggris itu berpartisipasi dalam periode pramusim yang saat ini berlangsung. Loftus-Cheek juga tampil dalam kemenangan 2-1 atas Arsenal di Emirates Stadium pada Minggu (1/8).
Manajer Chelsea, Thomas Tuchel, tidak yakin dengan masa depan Ruben Loftus-Cheek di dalam timnya. Tuchel mengatakan Loftus-Cheek dapat mengambil keputusan sendiri mengenai masa depannya, setelah sang pemain menyatakan rencana untuk berjuang mendapat waktu bermain dengan timnya.
“Terlalu dini untuk memberi penilaian kepada Ruben. Ia memiliki segalanya di tangannya sendiri. Ia dapat mengambil keputusan untuk masa depannya,” ucap Tuchel dikutip dari Sky Sports.
Kontrak Loftus-Cheek di Stamford Bridge akan habis pada 2024. Keadaan ini membuat keinginan manajemen Chelsea untuk melepasnya sulit untuk menjadi realita. Apabila bertahan, Loftus-Cheek harus bersaing dengan Jorginho, Mateo Kovacic, dan N’Golo Kante untuk mendapat waktu bermain secara rutin.